Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

China-AS Perang Dagang, Industri Otomotif Indonesia Kena Imbas

JAKARTA, KOMPAS.com - Kondisi perang dagang antara Amerika Serikat (AS) dan China membuat industri otomotif roda dua dalam negeri khawatir. Ada potensi penurunan penjualan domestik dan ekspor sepeda motor jika situasinya tak kunjung membaik.

Ketua Bidang Komersil Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) Sigit Kumala mengatakan, potensi penurunan tersebut imbas dari jebloknya industri otomotif global yang bisa kehilangan 700 miliar euro selama tujuh tahun ke depan, sebagaimana diperkirakan Pusat Penelitian Otomotif (Center for Automotive Research/CAR).

Lembaga riset otomotif tersebut memperkirakan bahwa antara 2018 hingga 2024, perang dagang yang dimulai AS dapat menyebabkan hilangnya penjualan lebih dari 35 juta unit mobil dan mengakibatkan penurunan pendapatan secara signifikan hingga sekitar 700 miliar euro.

"Dampaknya terhadap Indonesia, ada yang secara langsung dan tidak langsung. Secara langsung, ditakutkan pertumbuhan ekspor kita yang mulai bertumbuh ini terganggu. Sebab, negara tujuan bisa saja mengurangi daya belinya," ujar Sigit saat dihubungi Kompas.com, Jakarta, Kamis (17/10/2019).

Berdasarkan data AISI, selama dua tahun berturut-turut pertumbuhan ekspor roda dua Indonesia mencatatkan tren positif, yaitu di kisaran 37 persen. Sementara kontribusi ekspor terhadap penjualan motor, sekitar 9,8 persen (2018).

Sedangkan dampak tidak langsung, perang dagang ini dapat membuat daya beli di beberapa wilayah Indonesia yang memiliki ekspor komoditi cukup besar berkurang.

"Sebab, ekspor komoditi mereka seperti karet dan CPO (Crude Palm Oil) mengalami penurunan imbas pengurangan jatah impor yang diberlakukan negara penerima. Akibatnya, daya beli di wilayah tersebut berkurang," kata Sigit.

"Maka diharapkan situasi ini tidak terlalu bergejolak. Dalam artian, keadaan ekonomi tetap terjaga sehingga Indonesia tidak terlalu terkena dampak besar," ujarnya.

https://otomotif.kompas.com/read/2019/10/17/125100515/china-as-perang-dagang-industri-otomotif-indonesia-kena-imbas

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke