JAKARTA, KOMPAS.com - MotoGP San Marino akan digelar akhir pekan ini di sirkuit Misano, Italia. Seri ke-13 MotoGP 2019 ini jadi salah satu seri yang sangat ditunggu-tunggu oleh para pecinta MotoGP.
Sebab, di sirkuit ini banyak yang menjagokan Valentino Rossi, pebalap Ducati, dan pastinya Marc Marquez.
Mulai hari ini, para pebalap akan melakukan sesi latihan bebas (free practice) pertama dan kedua. Kelas utama untuk FP1 dimulai pukul 14.55-15.40 WIB, selanjutnya FP2 19.10-19.55 WIB.
Hari besoknya (Sabtu, 14 September 2019) dilanjutkan FP3 dimulai pukul 14.55-15.40 WIB, FP4 18.30-19.00 WIB, dan kualifikasi dari 19.10-19.50 WIB. Demikian dilansir laman motogp.com, Jumat (13/9/2019).
Beberapa jam sebelum balapan (Minggu, 15 September 2019), seluruh pebalap akan melakukan pemanasan, dan untuk balapan Moto3 dimulai pukul 16.00 WIB, Moto2 pukul 17.20 WIB, setelah itu MotoGP pukul 19.00 WIB.
Pada seri sebelumnya, Alex Rins berhasil mempecundangi Marquez tepat sebelum melewati garis finis. Pertarungan antara kedua pebalap ini berhasil membuat penonton terkesima dengan performa Suzuki.
Sirkuit yang letaknya dekat dengan rumah Rossi juga memberikan keseruan tersendiri. Sebab, bagian tribun akan selalu dipenuhi dengan warna kuning. Tak sedikit juga yang menantikan desain helm seperti apa yang akan Rossi gunakan saat balapan.
https://otomotif.kompas.com/read/2019/09/13/160222215/jadwal-motogp-san-marino-akhir-pekan-ini