KUNINGAN, KOMPAS.com - Meilia Balipa Emil, atau dikenal sebagai Melky Bajaj merayakan Hari Kemerdekaan ke-74 RI dengan cara touring sepeda motor. Dirinya mengaku, kegiatan tersebut membuatnya terharu.
Salah satu personel grup lawak asal Jakarta, Bajaj, ini mengungkapkan bahwa meski sering touring dengan sepeda motor, berkendara dengan tujuan merayakan HUT RI adalah pengalaman perdana.
"Sudah lama sekali saya tidak ikut upacara apalagi untuk merayakan HUT RI. Sudah lupa, kapan terakhir kali upacara. Jadi benar-benar terharu, apalagi diberi kepercayaan untuk membaca Undang-undang Dasar," katanya kepada Kompas.com di Kuningan, Jawa Barat, Sabtu (17/8/2019).
Melky juga mengaku bahwa cukup terkejut, berkendara sepeda motor menjadi sangat mengharukan dan menyenangkan.
"Ini adalah pengalaman pertama, benar-benar mengharukan. Sampai gemetar, ketika sampai di tempat upacara disambut bendera merah-putih banyak. Gak nyangka bahwa cara merayakan HUT RI dengan seperti ini bisa begitu terasa," ujar Melky.
Melky merupakan salah satu tamu yang diundang untuk meramaikan acara komunitas CB150R StreetFire Convoy Merdeka bersama ratusan pengendara CB150R lainnya dengan cara turing dari Cirebon ke Kuningan, Jawa Barat. Acara tahunan ini sekaligus untuk merayakan ulang tahun Asosiasi StreetFire Indonesia (Asfi) yang ke-3.
"Tidak banyak persiapan, hanya kesehatan dan mengetahui jalurnya saja. Teman-teman dari komunitas sudah sangat support juga," kata Melky.
Rangkaian acara ini cukup panjang, dimulai dari turing Cirebon-Kuningan, upcara di Museum Linggarjati, sampai hiburan dan Jambore Nasional Asfi. Helatan tersebut mendapat dukungan langsung dari Astra Honda Motor (AHM).
https://otomotif.kompas.com/read/2019/08/17/145200715/rayakan-hut-ri-dengan-touring-melky-bajaj-terharu