JAKARTA, KOMPAS.com - Mitsubishi kembali melakukan revisi harga untuk Xpander di bulan kelima 2019. Berdasarkan pantauan Kompas.com dari web resmi PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), ternyata banderol Xpander di bulan Ramadhan ini lebih mahal dibandingkan awal April lalu.
Bila dibandingkan, harga Xpander bulan ini naik sebesar Rp 4,2 juta dibandingkan sebelumnya. Model termurah Xpander, yakni GLX M/T yang sebelumnya dipasarkan Rp 206,1 juta kini menjadi Rp 210,3 juta, sementara untuk Xpander Ultimate A/T yang jadi varian teratas menjadi Rp 265,1 juta dari sebelumnya Rp 260,9 juta.
Konsumen yang ingin membeli Xpander juga bisa memilih model terbatas, yakni Xpander Limited. Varian ini dipasarkan sebesar Rp 276,6 juta dan hanya diproduksi sebanyak 1.000 unit di Indonesia.
Konsumen yang ingin mencari LMPV untuk mudik, kini memiliki opsi beragam dengan adanya tambahan varian dari keluarga Wuling Cortez dan dan Confero. Seperti diketahui, Confero kini hadir dengan transmisi e-Clutch dalam varian S ACT yang dipasarkan sebesar Rp 191,8 juta.
Mitsubishi
Xpander GLX M/T Rp 206.100.000 naik jadi Rp 210.300.000
Xpander GLS M/T Rp 222.600.000 naik jadi Rp 226.800.000
Xpander GLS A/T Rp 233.600.000 naik jadi Rp 237.800.000
Xpander Exceed M/T Rp 229.100.000 naik jadi Rp 233.800.000
Xpander Exceed A/T Rp 240.000.000 naik jadi Rp 244.200.000
Xpander Sport M/T Rp 242.200.000 naik jadi Rp 246.400.000
Xpander Sport A/T Rp 252.200.000 naik jadi Rp 256.400.000
Xpander Ultimate A/T Rp 260.900.000 naik jadi Rp 265.100.000
Wuling
Confero 1.5 MT Double Blower Rp 146.800.6000
Confero S 1.5 C Rp 165.800.000
Confero S 1.5 C Lux Rp 167.800.000
Confero S 1.5 C Lux + MT Rp 168.800.000
Confero S 1.5 L Rp 177.800.000
Confero S 1.5 L Lux Rp 179.800.000
Confero S 1.5 L Lux + MT Rp 181.800.000
Confero S ACT Lux Rp 191.800.000
Cortez 1.5L S 6 MT Rp 202.800.000
Cortez 1.5L C Rp 213.300.000
Cortez CT 1.5L Turbo MT Rp 232.000.000
Cortez CT 1.5L CVT Com Rp 249.000.000
Cortez CT 1.5L Turbo CVT + Lux Rp 282.000.000
Suzuki
Ertiga GA M/T Rp 196.000.000
Ertiga GL M/T Rp 215.500.000
Ertiga GL A/T Rp 226.000.000
Ertiga GX M/T Rp 229.500.000
Ertiga GX A/T Rp 240.000.000
Ertiga Suzuki Sport MT Rp 241.000.000
Ertiga Suzuki Sport AT Rp 251.500.000
Daihatsu
Xenia X MT 1.3 STD Rp 186.650.000
Xenia X MT 1.3 DLX Rp 198.600.000
Xenia X AT 1.3 STD Rp 197.550.000
Xenia X AT 1.3 DLX Rp 210.450.000
Xenia R MT 1.3 STD Rp 196.450.000
Xenia R MT 1.3 DLX Rp 208.250.000
Xenia R AT 1.3 STD Rp 207.350.000
Xenia R AT 1.3 DLX Rp 219.250.000
Xenia R MT 1.5 DLX Rp 218.050.000
Xenia R AT 1.5 DLX Rp 228.950.000
Honda
Mobilio S Rp 194.000.000
Mobilio E Rp 214.500.000
Mobilio E CVT Rp 225.500.000
Mobilio RS Rp 237.500.000
Mobilio RS CVT Rp 248.000.000
Nissan
Livina 1.5 E MT Rp 198.800.000
Livina 1.5 EL MT Rp 223.000.000
Livina 1.5 EL AT Rp 233.000.000
Livina 1.5 VE AT Rp 249.900.000
Livina 1.5 VL AT Rp 261.900.000
Toyota
Avanza 1.3 E M/T Rp 191.100.000
Avanza 1.3 E A/T Rp 202.300.000
Avanza 1.3 G M/T Rp 208.950.000
Avanza 1.3 G A/T Rp 219.650.000
Avanza 1.5 G M/T Rp 221.250.000
1.3 Veloz M/T Rp 215.650.000
1.3 Veloz A/T Rp 227.450.000
1.5 Veloz M/T Rp 227.650.000
1.5 Veloz A/T Rp 239.450.000
https://otomotif.kompas.com/read/2019/05/08/070200715/wuling-tambah-varian-harga-xpander-naik-lagi