Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Konsumen Motor Sport Beralih ke Skutik Premium

JAKARTA, KOMPAS.com - Wahana Makmur Sejati sebagai main dealer sepeda motor Honda wilayah Jakarta dan Tangerang, merasakan pergeseran konsumen dari segmen sport ke skutik premium. Kondisi itu mulai terjadi sejak awal 2018 hingga sekarang.

Bahkan, menurut Chief Marketing Officer Wahana Edi Setiawan, tahun ini total penjualan motor sport menurun dari 14 persen menjadi 8 persen.

"Memang terjadi pergeseran tren dari sport ke skutik premium, apalagi pilihan skutik premium itu sudah cukup banyak," ujar Edi di kantor pusat Wahana di Gunung Sahari, Jakarta Pusat, Rabu (16/1/2019).

Dealer Head Development Wahana, Anton Sutoyo menambahkan, pergeseran itu beralih ke skutik seperti Honda Vario 125, Vario 150, PCX 15O, hingga Forza 250. Secara perolehan unut, Vario 125 berkontribusi 38.000 unit, Vario 150 31.000, dan PCX 150 sebanyak 17.500 unit.

"Jadi yang kami rasakan selama ini seperti itu, telah ada pergeseran sehingga pasar sport menjadi sedikit menurun jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya," ujar Anton di tempat sama.

Berdasarkan data yang dirilis Wahana, total penjualan pada 2018 mencapai 401.500 unit, sementara skutik menyumbangkan 370.300 unit, sementara sport 15.600 unit untuk semua model.

https://otomotif.kompas.com/read/2019/01/18/130154515/konsumen-motor-sport-beralih-ke-skutik-premium

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke