Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Nissan Masih Bungkam Soal Kembaran Xpander

BEKASI, KOMPAS.com - Secara global Nissan menguasai 34 persen saham Mitsubishi. Sebagai satu aliansi, maka untuk memperkecil biaya riset dan produksi, antara anggota bisa berbagi platform kendaraan.

Buat pasar dalam negeri, Nissan sudah dipastikan akan meluncurkan multi purpose vehicle (MPV), yang menggunakan basis dari Xpander. Rumors kalau produksi kembaran Xpander itu akan dilakukan Nissan pada awal 2019.

Bahkan prinsipal Nissan di Jepang pun pernah menyebut kalau 2019 mulai memperkenalkan MPV terbarunya itu. Ketika dikonfirmasi, Hana Maharani, Head of Product Communications Nissan Motor Indonesia (NMI) masih bungkam.

"Informasinya sudah banyak yang bilang seperti itu, tetapi saya belum bisa banyak bicara dulu sekarang ini," kata Hana saat berbincang dengan Kompas.com usai peresmian diler Nissan-Datsun di Bekasi, Jawa Barat, Kamis (29/8/2018).

Hana melanjutkan, untuk desain serta tampilannya seperti apa masih belum bisa juga diungkapkan. NMI, kata dia baru akan buka suara ketika produk tersebut sudah siap diluncurkan.

"Kalau sudah dekat waktu peluncuran kami akan berikan informasinya, tetapi untuk sekarang maaf belum bisa. Ditunggu saja," ujar Hana.

Selain itu, sumber Kompas.com pernah mengatakan bahwa untuk proses perakitan akan dilakukan di pabrik Nissan. Mitsubishi hanya menyuplai mesin, sasis, serta transmisi saja

https://otomotif.kompas.com/read/2018/08/30/084200015/nissan-masih-bungkam-soal-kembaran-xpander

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke