TANGERANG, KOMPAS.com - Toyota dan Daihatsu tercatat sudah beberapa kali berkolabotasi membuat duet mobil kembar. Contohnya seperti Avanza-Xenia, Rush-Terios, Calya-Sigra, ataupun Agya-Ayla.
Kolaborasi dua produsen yang memang berstatus sister company ini disebut terus berlanjut ke depannya. Namun ada kemungkinan pada kolaborasi ke depannya, keduanya tak lagi membuat mobil kembar.
"Nanti ke depan apakah produk dibedakan secara model, itu bisa. Kita lagi berpikir supaya bisa dilakukan pembedaan," kata Executive General Manager Toyota Astra Motor (TAM) Fransiscus Soerjopranoto saat ditemui di Bintaro, Tangerang Selatan, Senin (30/7/2018).
Dalam kolaborasi selama ini, mobil kembar Toyota dan Daihatsu bisa dibilang hampir sama 100 persen. Perbedaan hanya terletak pada emblem dan fitur.
Namun ke depannya, Soerjo menyebut produk yang dibuat bisa sama sekali berbeda. Tak cuma model dan bentuk, tapi juga platformnya.
"Seperti contohnya, sama-sama smartphone, tapi yang satu Oppo, yang satunya Samsung. Kira-kira begitu," ucap Soerjo mengibaratkan.
https://otomotif.kompas.com/read/2018/07/31/170200215/mobil-kolaborasi-toyota-daihatsu-mungkin-tak-lagi-kembar