TANGERANG, KOMPAS.com - Penampakan mobil yang sangat mirip dengan Honda NeuV terlihat di tengah persiapan penyelenggaraan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 di ICE BSD City, Tangerang, Senin (30/7/2018).
Pantuan Kompas.com, mobil tersebut tampak berada di lokasi booth yang nantinya akan ditempati Honda Prospect Motor (HPM). Karena masih dalam masa persiapan, mobil masih ditutupi dengan kain.
NeuV merupakan akronim dari New Electric Urban Vehicle ( NeuV). Mobil listrik yang sempat dipamerkan Honda dalam ajang Consumer Electronics Show (CES) 2017 di Las Vegas, Amerika Serikat ini punya beberapa kemampuan unik, salah satunya mendeketeksi emosi pengemudi. Dengan adanya fitur emotion engine, pengendara juga akan dihibur melalui lagu-lagu yang dipilih secara otomatis untuk mengembalikan suasana hati.
Selain tenaga listik, mobil mungil yang memiliki kapasitas dua penumpang ini juga mampu bergerak secara otomatis tanpa dikendalikan alias otonom. NeuV diciptakan sebagai mobil listrik pintar dengan kelebihan mampu berbagi tenaga dengan orang lain. Artinya, sumber listrik dari NeuV bisa diberdayakan untuk dijual ke orang-orang yang membutuhkan listrik.
Sampai berita ini diunggah, Kompas.com masih berupaya memperoleh konfirmasi dari HPM terkait dihadirkannya NeuV di GIIAS 2018.
https://otomotif.kompas.com/read/2018/07/31/100200715/mobil-unik-bisa-mendeteksi-emosi-hadir-di-giias-2018