Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Xpander Diklaim Punya Tenaga Besar

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) membuat kampanye bertajuk "Mitsubishi Xpander Tons of Real Happiness". Kegiatan itu untuk membuktikan bawa mobil tersebut bertenaga besar.

Melalui keterangan resmi, Rabu (4/7/2018) klaim MMKSI selain punya fitur lengkap, Xpander juga menjadi mobil keluarga satu-satunya yang bertenaga besar hingga mampu menarik beban yang berukuran besar.

"Kami ingin menunjukan bahwa Xpander tak sebatas memberikan desain yang baik, fitur lengkap, tetapi secara nyata mampu menghadirkan berton-ton kebahagian untuk keluarga Indonesia," ujar Intan Vidiasari, Deputy Group Head of Planning & Communication Group PT MMKSI.

Masyarakat bisa menyaksikan langsung rangkaian kampanye itu di sembilan kota besar di Indonesia. Kegiatan pertama dimulai di Summarecon Mall, Bekasi pada 27-29 Juli 2018.

Sebelum bisa disaksikan langsung, MMKSI juga telah merangkum kegiatan itu melalui tayangan iklan di berbagai saluran televisi nasional atau di kanal Youtube resmi Mitsubishi Motors Indonesia.

Data di atas kertas, low multipurpose vehicle (LMPV) andalan Mitsubishi itu dibekali mesin MIVEC 1.5-liter, DOHC 16-valve. Jantung pacu itu mampu menghasilkan tenaga 104 ps pada 6.000 rpm, dan torsi maksiumum 141 pada 4.000 rpm.

Transmisi untuk manual lima percepatan, sedangkan matik hanya 4-percepatan.

https://otomotif.kompas.com/read/2018/07/04/094200815/xpander-diklaim-punya-tenaga-besar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke