Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Biker Waspada Melewati Jalan Tercecer Solar

JAKARTA, KOMPAS.com - Peristiwa tumpahnya cairan minyak atau solar di aspal bisa ditemui pengguna sepeda motor di jalan raya. Baru-baru ini tumpahan cairan yang diduga solar di daerah Pejompongan Tanah Abang Jakarta Pusat, membuat beberapa pengendara motor terjatuh.

Penggiat keselamatan berkendara dan instruktur keselamatan DAM, Aldea Henry mengungkapkan potensi bahaya di jalan sebenarnya sudah dapat diwaspadai oleh pengguna sepeda motor. Termasuk jika ada cairan yang berpotensi mencelakai di tengah jalan.

"Sebenarnya bahaya itu bisa dari mana saja, tinggal kita berlaku waspada atau tidak. Misal soal solar yang tumpah, pengendara dapat menilai apakah itu air atau bukan," ucap Aldea saat dihubungi beberapa waktu lalu.

Menurut Aldea, jika cairan tersebut hanya air pasti akan hilang menguap terutama saat di siang hari. Berbeda dengan solar atau cairan lain yang tidak mudah hilang.

"Pengendara dapat menghindari cairan tersebut. Kelihatan berbeda antara air dan minyak. Itu sebabnya perlu konsentrasi menilai kondisi saat berkendara," ucap Aldea.

Selain itu, pengendara juga perlu menanamkan prinsip kehati-hatian. Terutama bila rute yang kerap dilewatinya bersamaan dengan kendaraan besar berbahan bakar solar atau pengangkut solar.

"Tentu jalanan seperti luar daerah, antar kota lebih berisiko. Maka harus waspada, berhati-hati dan siap jika harus menghindari potensi bahaya tersebut," ucap Aldea.

https://otomotif.kompas.com/read/2018/06/28/140200615/biker-waspada-melewati-jalan-tercecer-solar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke