Salah satu indikasinya bisa dipantau dari foto yang beredar di media sosial. Di dalam foto itu terdapat spanduk bertuliskan “Ready to delivery Juli 2018”. Spanduk itu dipasang di depan mantan diler Ford yang tutup di Pekanbaru.
Baca: Siap-siap, Ford Bakal Dijual Lagi di Indonesia 2018
Pihak RMA Indonesia yang Kompas.com hubungi pada Rabu (5/4/2018) untuk mengonfirmasi tentang keterangan di dalam spanduk menolak memberikan komentar.
FMI menyatakan resmi menghentikan semua operasinya pada awal Januari 2016. FMI sempat mendapat protes keras dari konsumen, bahkan sampai ada yang mengancam bakal menuntut ke pengadilan karena ketidakjelasan. Sebelum benar-benar pergi, FMI akhirnya menunjuk RMA Indonesia sebagai pengganti.
https://otomotif.kompas.com/read/2018/04/05/180300815/ford-jualan-lagi-di-indonesia-juli