Menanggapi hal itu, Deputy Head Sales & Promotion Division Kawasaki Motor Indonesia, Michael Chandra Tanadhi, mengatakan, perusahaan sudah menyiapkan beberapa startegi guna mendongkrak penjualan W175.
"Kami akan menciptakan pasar. Salah satu contoh action kami adalah, mungkin, kami akan mengadakan kontes modifikasi dan suport di beberapa acara modifikasi," kata Michael di sela acara Kawasaki Bike Week (KBW) 2017 di Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (18/11/2017).
Michael melanjutkan penjelasan, W175 diluncurkan guna melengkapi segmen pasar di kelas motor sport, khususnya bernuansa klasik. Sebelumnya, Kawasaki juga telah meluncurkan W800, Estrella atau W250 dan varian sport lainya.
"Ini bukan turun kelas, tapi kami memprovide semua customer dari level entry ke premium class," kata dia.
Sampai akhir tahun ini proyeksi total penjualan sepeda motor masih di bawah 6 juta unit. Salah satu segmen yang terpukul yaitu sport.
Berdasarkan data distribusi Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI) disebutkan bahwa sejak Januari hingga Agustus 2017, perolehannya terkoreksi sampai 12,79 persen. Rincianya, penjualan motor sport hanya 378.274 unit. Padahal di periode yang sama pada tahun lalu mencapai 433.755 unit.
https://otomotif.kompas.com/read/2017/11/20/070200015/strategi-kawasaki-dongkrak-penjualan-w175