Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Toyota dan Mazda Masih yang Terbaik Soal Pelayanan

Singapura, KompasOtomotif – Jika Mitsubishi jadi yang terbaik soal Sales Satisfaction Index (SSI), kali ini giliran Mazda dan Toyota yang jadi juara bersama di sisi Customer Service Index (CSI) Indonesia 2017.

Studi Indeks Kepuasan Pelanggan Indonesia 2017, dirangkum berdasarkan respon dari 3.175 pemilik kendaraan yang menerima pengantaran kendaraan baru antara Maret 2015 hingga September 2016.

Kemudian diambil juga  dari konsumen yang melakukan booking servis di dealer atau pusat servis resmi, antara bulan Agustus 2016 hingga September 2017. Studi CSI ini sendiri dilaksanakan sejak Februari hingga Oktober 2017.

Sementara Mazda memberikan layanan terbaiknya pada sektor konsultan dan fasilitas servis, serta faktor pengambilan kendaraan. Kemudian Daihatsu, merek yang sudah diakuisisi Toyota ini, menempati menyusul di belakang Toyota dan Mazda dengan angka indeks 770.

Melihat tahun lalu, Toyota berhasil mempertahankan peringkat dengan nilai 769. Sementara Nissan yang 2016 berada di peringkat kedua (767) harus turun di posisi kedelapan. 

Di tahun yang ke-17 ini, studi tersebut mengamati lima faktor yang menunjang tingkat kepuasan pemilik kendaraan secara keseluruhan, dari mereka yang melakukan servis di pusat servis resmi. Faktornya adalah (dari yang terpenting) kualitas pelayanan komposisinya 30 persen, inisiasi pelayanan 27 persen,  fasilitas servis 15 persen, pengambilan kendaraan 15 persen, dan konsultan layanan 12 persen.

https://otomotif.kompas.com/read/2017/11/09/090200415/toyota-dan-mazda-masih-yang-terbaik-soal-pelayanan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke