Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jokowi Ditemani Konvoi Mobil "Offroad" di Becakayu

Jakarta, KompasOtomotif - Presiden Joko Widodo sempat berkonvoi dengan deretan mobil-mobil "offroad" lawas usai meresmikan Tol Becakayu Seksi 1B dan 1C, Jumat (3/11/2017) pagi. Mobil-mobil tersebut mulai dari Land Rover Defender, Jeep Willys, Toyota Hardtop, hingga Suzuki Jimny.

Pihak Istana Kepresidenan memang mengundang berbagai komunitas penggila mobil offroad baik yang lawas maupun produk masa kini untuk hadir dalam acara tersebut, diantaranya Willys Owner Indonesia, Land Rover Club Indonesia, dan Jakarta American Jeep.

"Jadi undangannya untuk komunitas 4x4 yang diminta datang. Jadi tadi yang datang ada Land Rover, Hardtop, Jimny, Jeep, Willys," kata perwakilan Willys Owner Indonesia, Albert Ibrahim kepada KompasOtomotif, Selasa (3/11/2017).

Selain mobil offroad lawas dan masa kini, di lokasi acara juga ada salah satu kendaraan taktis P6-ATAV (All Terrain Assault Vehicle) buatan PT Sentra Surya Ekajaya. Dari sekian banyak mobil yang ada, Jokowi diketahui memilih untuk naik Land Rover Defender 110 County lansiran akhir 1990-an.

Didampingi sopir, Jokowi memimpin konvoi menyusuri ruas TOl Becakayu dari Jatibening, Bekasi sampai keluar di Cipinang, Jakarta Timur.

Untuk Land Rover Defender yang dinaiki Jokowi, kendaraan ini diketahui merupakan milik dari salah seorang anggota komunitas Land Rover Club Indonesia. Jip ini sebenarnya sudah tidak bisa digunakan, sampai akhirnya diperbaiki oleh pihak Istana.

"Waktu ketemu enggak bisa jalan ini," kata Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono saat ditemui di lokasi.

https://otomotif.kompas.com/read/2017/11/03/194200915/jokowi-ditemani-konvoi-mobil-offroad-di-becakayu

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke