Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beli SUV Lexus Harus Sabar sampai Tahun Depan

Kompas.com - 01/12/2016, 10:22 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif — Sama seperti Mercedes-Benz Indonesia, Lexus Indonesia juga merasa sekarang tahunnya SUV. Penjualan SUV Lexus semakin mendominasi, dari hasil 1.000 unit pada Januari sampai November, lebih dari 80 persen merupakan SUV.

Tren SUV laris di Indonesia, seperti dikatakan General Manager Lexus Indonesia Adrian Tirtadjaja, mengikuti arah para produsen premium yang mulai banyak menyiapkan model.

“Jadi kalau dulu di seluruh dunia sedan itu 80 persen buat semua produsen premium, 20 persennya SUV. Itu sama seperti di Indonesia. Namun, tahun ini, di Indonesia, kalau dilihat sedannya 55 persen, 45 persen SUV. Berarti pasar SUV-nya tumbuh cukup pesat,” ucap Adrian, di Jakarta, Kamis (30/11/2016).

Buat Lexus Indonesia, kini ada tiga model SUV yang ditawarkan. Model baru SUV kecil NX meluncur pada Maret 2015, lantas generasi baru SUV medium RX datang pada Agustus 2015, dan desain baru SUV paling besar LX diperkenalkan pada Maret 2016.

NX, RX, dan LX disebut diminati konsumen kaya Indonesia. Bahkan, Adrian mengatakan, pasokan unit impor sudah tidak bisa memenuhi permintaan lokal.

Sampai akhir tahun, Lexus Indonesia tinggal fokus memenuhi pesanan SUV. Jika konsumen memesan pada November, unit baru bisa dikirim pada Februari 2016.

“Kami meminta maaf kepada semua pelanggan karena permintaan kami sedang tinggi sampai tidak bisa dipasok. Mau tidak mau dipindah tahun depan,” kata Adrian. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau