Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 21/08/2016, 16:20 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Tangerang, KompasOtomotif – Suzuki Carry Futura pikap yang dikenal sebagai mesin pencari duit bisa juga tampil di luar kebiasaan. Inilah yang bisa dilihat di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016. PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menampilkan si pekerja keras itu dengan gaya off-road ekstrem.

Dari jauh, mobil ini tampak menjulang di booth Suzuki, di ICE, BSD City, Tangerang. Pikap legendaris itu memanggul motor off-road Suzuki DR200S yang tidak dijual di Indonesia. Tinggi kaki-kaki (termasuk ban) seukuran pinggang orang dewasa.

KompasOtomotif-Donny Apriliananda Perlengkapan off-road menjadi hiasan utama.
Bagian kaki diganti satu set dengan spesifikasi off-road, lalu dipadu dengan pelek beadlock 14 inci dan 15 inci dari Daytona. Sebelumnya, bagian ini harus diberi adaptor untuk cocok dengan pelek aftermarket.

Lalu, ban menggunakan tipe pacul merek Maxxis. SIS juga memasang raise suspension 10 inci pada keempat kaki. Agar lebih kuat, sasis mendapat penambahan UNP 100 dua batang.

Selebihnya, permainan aksesori yang membuat tampangnya makin gahar. Bagian depan sudah diinstal winch Warn Zeon dengan beban 8 ton plus roller. Sementara di belakang juga dipasang benda yang sama, namun dengan kekuatan menarik sebesar 3 ton.

KompasOtomotif-Donny Apriliananda Modifkiasi Suzuki Carry Futura pikap.
Bemper depan dan belakang tak luput dari perhatian dengan pemasangan merek ARB. Lampu sorot menghiasi bagian belakang plus towing ball plus dudukan. Sebagai pelengkap, dipasang over fender yang dikanibal dari mobil jenis SUV.

Di bagian bak, untuk melindungi barang bawaan, dipasang roll cage dan landasan untuk sepeda motor. Sebagai finishing, ditempelkan sticker bodi dan pemasangan snorkle untuk saluran isap.

Kalau sudah begini, status Carry Futura sebagai mobil pekerja pun sudah naik kasta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau