Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Volvo Kejar Status Truk Tercepat di Dunia

Kompas.com - 18/08/2016, 20:02 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Goteborg, KompasOtomotif - Volvo tidak mau hanya dikenal sebagai produsen mobil paling aman, merek asal Swedia ini membidik sesuatu yang bakal bikin terkenal di kalangan produsen kendaraan niaga. Pada 24 Agustus nanti Volvo Trucks bakal mencoba memecahkan rekor kecepatan truk di muka bumi.

Truk yang dipakai versi modifikasi bernama  “The Iron Knight”. Dapur pacu menggunakan unit D13 seperti yang sudah digunakan pada model produksi berikut transmisi I-Shitf Dual Clutch.

Tenaga yang dihasilkan luar biasa besar, 2.400 tk dan torsi 6.000 Nm. Lebih menakjubkan lagi, berat Iron Knight cuma 4,5 ton dengan rasio tenaga dan berat 0,5 tk per 1 kg. Tentu dengan kemampuan seperti itu butuh banyak perbaikan pada segala sisi agar membuatnya tetap berada di aspal saat dipacu kencang.

Volvo menyampaikan Iron Knight merupakan kolaborasi unik dari teknisi, desainer, dan insinyur. Modifikasi yang sudah dilakukan termasuk pada pemetaan ulang ECU (electronic control unit), kabin berbahan fiberglass penunjang aerodinamika, dan lubang udara besar pada sisi bodi buat asupan mesin.

“Dalam usaha mengalahkan rekor kecepatan dunia, Anda perlu memiliki performa luar biasa. I-Shift Dual Clutch adalah transmisi terbaik yang mungkin buat pekerjaan ini sejak itu bisa mengatasi torsi di roda selama penggantian gigi, seperti mobil balap. Berkat itu The Iron Knight dapat berakselerasi tanpa kehilangan waktu vital selama penggantian gigi,” kata Claes Nilsson, President and CEO of Volvo Trucks seperti diberitakan Carscoops, Kamis (18/8/2016).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau