Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Jasamarga

Mengandalkan GPS, Toyota Yaris Malah Tercebur ke Danau

Kompas.com - 18/05/2016, 10:03 WIB
Aditya Maulana

Penulis

Ontario, KompasOtomotif – Keberuntungan belum berpihak pada seorang wanita muda asal Kanada. Sebab, ia harus merelakan mobil Toyota Yaris miliknya itu tercebur ke danau di kawasan Tobermory, Ontario, Kanada, akhir pekan lalu.

Diberitakan laman Carscoops, Rabu (18/5/2016), kejadian itu bukan disebabkan musibah alam, melainkan murni kesalahannya karena terlalu percaya dengan pemandu jalan via GPS. Ceritanya, karena ia belum terlalu paham dengan jalananan sekitar danau, maka diputuskan untuk menggunakan GPS, tetapi hasilnya malah tercebur ke danau.

“Kondisi cuaca pada saat itu memang hujan, gelap dan berkabut, ditambah lagi wanita itu baru pertama kali mengendarai mobil ke daerah itu, tetapi panduan jalan GPS membuat mobilnya terjatuh ke danau,” ujar kepolisian setempat.

Baca juga: 50 Ucapan Selamat Idul Fitri 2025 "Taqaballahu Minna Wa Minkum" dan Balasannya

Untung, setelah sadar bahwa mobilnya berada di dalam air, ia langsung membuka kaca jendela dan mencoba keluar. Wanita itu selamat dan tidak mengalami sedikit pun luka di tubuhnya. Kerugiannya hanya dari segi materi, karena harus memperbaiki kendaraannya.

Dilansir laman torontonsun, Rabu (18/5/2016) Yaris berkelir merah yang sudah tenggelam itu baru bisa diangkat ke permukaan esok harinya. Tidak dijelaskan juga berapa biaya kerugian yang harus dikeluarkan wanita muda itu untuk memperbaiki mobilnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
[FULL] Kapolri soal Pantauan Arus Mudik Lebaran 2025: Fatalitas dan Keamanan Lebih Baik dari Tahun
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau