Bogor, KompasOtomotif – Pasar sedan sangat kecil di dalam negeri, apalagi untuk kategori super mewah seperti merek Bentley. Tapi, walau cakupannya terlalu terbatas bukan berarti tidak ada yang tertarik, Grandauto Dinamika (GAD) sebagai pemegang merek Bentley di Indonesia mengungkap sudah 150 unit Bentley yang laku terjual.
Menurut Bambang Tjahyono Director of Wholesales and Training GAD, angka segitu dihitung sejak 2000. Jumlahnya bisa saja lebih banyak, bila penjualan para importir umum juga digabungkan.
“Model paling banyak itu Flying Spur, sekitar 70 persen, karena kan model ini 4-pintu. Lebih fungsional,” ucap Bambang di sela acara peluncuran varian baru Continental, GT V8 S di Bogor, Jawa Barat, Jumat (29/4/2016).
Sekarang GAD menjual tiga model Bentley, mulai dari yang termurah harga Rp 8 miliar, Continental, lalu Flying Spur, hingga Mulsanne. Tahun ini juga, setelah GT V8 S, GAD akan menambah varian Mulsanne Speed dan SUV perdana Bentley, Bentayga.
Bambang mengatakan pada tahun lalu GAD menjual 12 unit Bentley yang diketahui tidak meningkat dari 2014.
Jakarta dan Surabaya
Sebagian besar konsumen berasal dari Jakarta, hal itu tidak perlu diragukan sebab satu – satunya diler Bentley ada di kawasan Arteri Pondok Indah, Jakarta Selatan. Pasar kedua terbesar setelah Jakarta adalah Surabaya.
Chief Executive Officer GAD Roland Staehler menjelaskan, bila operasi GAD sudah cukup kuat buat ekspansi diler maka pasti bakal berdiri di Surabaya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.