Jakarta, KompasOtomotif – Ducati Desmo Owners Club Indonesia (DDOCI) yang merupakan komunitas pemilik Ducati di Indonesia menyelenggarakan Musyawarah Nasional (Munas) 2015 untuk mengumumkan Ketua Umum terbaru periode 2015–2017.
Heru Prakoso akhirnya terpilih menjadi Presiden DDOCI, dan menjadi nahkoda termuda yang pernah memimpin perjalanan klub ini selama berdiri di Indonesia.
Selain memilih ketua baru, kegiatan yang diadakan dua tahun sekali itu juga beragendakan mengukuhkan pengurus dan program kerja baru.
Dalam siaran resmi (12/12/2015), Heru mengataka bahwa Ducati merupakan merek motor besar premium legendaris asal Italia yang memiliki sejarah panjang di dunia dan Indonesia, serta memiliki penggemar yang banyak.
DDOCI akan mengadakan serangkaian kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan persahabatan, solidaritas serta kemampuan dalam mengendarai motor Ducati.
”Bisa jadi bentuknya seperti touring bersama, DRE (Ducati Riding Experience), Riding Clinic, serta kegiatan bakti sosial sepanjang tahun yang tak akan ditinggalkan,” kata Heru.
Distributor
Dalam acara ini, DDOCI juga menyatakan sikapnya tentang peralihan distributor baru di Indonesia. Heru menyatakan bahwa anggota klub sudah mengetahui produk-produk baru yang baru diluncurkan di Italia.
Dirinya mengutip pernyataan Sales & Marketing Director Ducati Holding, bahwa mulai tahun depan, Ducati akan memiliki APM (Agen Pemegang Merk) baru yang berpengelaman di segmen premium dan salah satu rencananya meluncurkan semua produk terbaru di Indonesia.
”Kami menyambut positif berita ini dan DDOCI tentu akan mendukung siapapun pemegang mereknya untuk terus mengembangkan merek Ducati, juga komunitas. Harapan kami ini akan membawa dampak yang baik bagi industri otomotif roda dua,” ucap Heru.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.