Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hubungan Subaru dan Toyota Masih Mesra

Kompas.com - 07/11/2015, 16:45 WIB
Aditya Maulana

Penulis


Tokyo, KompasOtomotif – Subaru Fuji Heavy Industries dan Toyota Motor Corporation pertama kali memperkenalkan versi produksi dari kolaborasi mobil sport BRZ dan 86 pada Tokyo Motor Show 2011 lalu. Rumor yang banyak beredar mengenai keretakan kedua perusahaan itu tidaklah benar. Sebab, Subaru dan Toyota tetap bekerjasama dalam memproduksi model terbaru BRZ dan 86.

Bos Subaru Yasuyuki Yoshinaga seperti diberitakan Carscoops, Sabtu (7/11/2015) telah mengkonfirmasi saat berbincang dengan Automotive News beberapa waktu lalu. “Kami sudah sepakat dengan Toyota akan melakukan full model change. Tapi kami belum memutuskan kapan akan diperkenalkan,” kata Yoshinaga.

Dilain hal, Yoshinaga juga menginginkan sebelum hadir model terbaru, penjualan BRZ di tahun ini bisa tembus lebih dari satu juat unit. Target produksi BRZ sampai akhir tahun ini mencapai 1,3 juta unit. “Kami belum merencanakan untuk membuat pabrik baru,” katanya.

Ghulam/Otomania Sedan Toyota FT 86 yang dipajang pada perhelatan Gaikndo Indonesia International Auto Show.

Penjualan BRZ sepanjang tahun ini sudah mencapai 600.000 unit, jika dibandingkan dengan periode yang sama di 2014 lalu, jelas terjadi peningkatan karena hanya tembus 513.693 unit.

Sejak pertama dijual Februari 2012 lalu, kedua mobil sport tersebut langsung membukukan penjualan yang tinggi. Terbukti dari Maret hingga April 2012, sudah terjual sebanyak 7.000 unit untuk Toyota 86 dan Subaru BRZ 3.500 unit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau