Paris, KompasOtomotif - Dunia kuliner Indonesia, khususnya Jakarta sedang membahana tren "Food Truck". Mobil niaga berupa pikap atau mikrobus yang didesain sekaligus untuk kios penjualan makanan cepat saji. Biasanya, makanan yang disajikan dimasak juga di dalam mobil.
Kini, rumah desain Peugeot di Perancis punya konsep "Food Truck" menarik, tampil lebih modern disesuaikan dengan budaya warga perkotaan, dilansir Carscoop (11/4/2015). Tempat makan "mobile" ini sepertinya dibuat dari kendaraan niaga Peugeot Expert, disebut "Le Bistrot du Lion" atau secara harafiah artinya, "The Lion Pub" atau bisa juga disebut kafe kecil.
Mikrobus ini punya tambahan khusus yang di derek pada bagian belakang mobil dengan jarak pendek, sehingga masih nyaman untuk manuver. Selain itu dengan ruang lebih banyak, daya angkut volume mobil ini juga lebih besar.
Food Truck ini mampu mengakomodasi sampai 30 orang dengan nyaman, mulai dari persiapan, tempat makan, penyegaran, sampai hiburan berupa pertunjukan DJ. Kesibukan koki di ruang dapur bisa disaksikan langsung lewat layar datar 46 inci di bagian sisi luar kios sementara ini. Sedangkan lantunan musik bisa dinikmati lewat 8 speaker, plus 32 tweeter.
Peugeot menggandeng Euromag, supaya makanan yang dibuat di sini sesuai dengan standar makanan yang diatur Uni Eropa.