Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Tampang Mazda CX-5 ”Facelift”

Kompas.com - 11/03/2015, 14:37 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Sumber paultan

Kuala Lumpur, KompasOtomotif – Mazda CX-5 segera mendapat penyegaran. Tak lama lagi, karena di Malaysia tampang barunya sudah mulai diperlihatkan. Perkiraan rilis resmi di sana sekitar April-Mei tahun ini, seperti dilansir paultan.org (11/3/2015).

Seperti kebanyakan facelift, ubahan ada pada tampang depan. Gril yang dulu berbentuk jaring mirip sarang tawon diganti beberapa bilah garis mendatar. Lampu menggunakan tipe bi-xenon dengan LED sebagai daytime running lights.

Corak LED untuk lampu depan dan belakang mirip yang digunakan pada All-New Mazda2, yakni mirip mata elang. Ini yang membuat sekilas tampangnya mirip dengan Mazda2, hanya dibedakan oleh ukuran gril serta bemper.

Di dalam, mobil akan mendapatkan layar infotainment TFT 7-inci, komplit dengan sistem navigasi dan monitor saat kamera belakang untuk mundur mulai aktif.

Fitur baru yang menarik lainnya adalah electronic parking brake, keyless entry dengan tombol start/stop, wiper dan kaca kabin otomatis, plus 9 speaker dari Bose.

Semua fitur keamanan lengkap, mulai dari ABS, EBD, BA, hingga kontrol traksi dan stabilitas. Mesin masih sama, menggunakan tipe 2.5L Skyactiv-G yang mengeluarkan tenaga 185 tk dan torsi 250 Nm.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau