Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

All-New Mazda2 Sedan Tak Dijual di Indonesia

Kompas.com - 03/11/2014, 19:10 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif– Rumor dari Thailand menyebutkan bahwa versi sedan dari All-New Mazda2 akan melakukan debutnya di Thailand pada 28 November 2014 mendatang. Kabar ini menimbulkan pertanyaan untuk Mazda di Indonesia, apakah model tersebut juga akan diluncurkan di Tanah Air?

Sumber dari Mazda Motor Indonesia (MMI) mengatakan, setelah kedatangan model All-New Mazda2, pihak MMI tak akan menawarkan versi sedannya buat pasar dalam negeri.

“Kemungkinan besar tidak akan masuk,” ucap sumber tersebut, Senin (3/11/2014). Alasan paling utama pasar sedan kompak selalu stagnan, Mazda Motor Indonesia (MMI) tak lagi berminat masuk ke segmen “menantang” tersebut.

Berbagai media Asia Tenggara mengungkapkan Mazda2 sedan terbaru memiliki dimensi panjang 4.320 mm, lebar 1.695mm, dan tinggi 1.495mm, sedangkan jarak poros roda 2.570mm. Secara total lebih panjang 57mm dan 12mm lebih tinggi dari sedan generasi sebelumnya dengan jarak poros roda lebih panjang 80mm.

Volume bagasi dikatakan mencapai 410 liter, lebih kecil 40 liter dari pendahulunya. Bahkan kemungkinan, salah satu yang terkecil di segmen B. Selain tersedia mesin 1.5L, indikasi mengungkapkan tersedia mesin diesel 1.5L yang juga berteknologi Skyactiv.

Dihitung sejak diperkenalkan pada Indonesia International Motor Show, September lalu, pesanan Mazda2 telah mencapai 900 unit di Indonesia. Proses distribusi rombongan impor  pertama dari Thailand akan datang pada akhir November atau awal Desember, setelah itu pengiriman unit ke seluruh pemesan bertahap dilakukan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau