Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Tato" Singa dan Garis Geometris di Peugeot 108

Kompas.com - 05/03/2014, 14:08 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Sumber carscoops

Geneva, KompasOtomotif – Saat Citroen memilih Geneva Motor Show untuk memamerkan city car C1 baru, atau Toyota dengan wajah anyar Aygo, saudara kembar keduanya malah tampil dalam bentuk lain. Peugeot 108 muncul dengan tampang dan bodi penuh tato, dinamai 108 Tattoo Concept. Wajar, karena di antara tiga bersaudara satu platform ini, 108 sudah muncul duluan.

Varian yang masih dalam bentuk konsep ini adalah hasil kolaborasi dengan seniman tato asal Perancis, Xoil. Bodi berwarna dasar keemasan, lalu ditimpa dengan aneka motif tato tradisional dan kontemporer yang terinspirasi dari logo Peugeot.Carscoops Grafis tato pada bodi Peugeot 108.

Logo perusahaan sejak 1920 terpampang jelas di pintu sisi pengemudi. Lalu muncul logo singa di atap, kemudian dipadu berbagai motif tambahan dengan format garis-garis geometrik. Kap mesin dilapisi kulit yang juga ditimpa dengan tato. Di bagian dalam, nuansa kulit juga mudah ditemui, di antaranya pada dasbor, jok, hingga karpet yang disusun dari paduan kulit dan wool.

Peugeot mengatakan, 108 Tattoo Concept mengeksplorasi banyak kemungkinan untuk menciptakan personalisasi pada mobil. Apalagi, aksesori menggunakan material yang diproses dari bahan-bahan yang mungkin bisa berguna di masa depan. Misalnya, lapisan kulit di kap mesin terbuat dari proses penyamakan nabati yang bisa dirasakan lebih lembut.

Soal produksi, belum disinggung, namun jika memang prospektif, tidak menutup kemungkinan varian ini akan diproduksi massal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com