JAKARTA, KOMPAS.com – Agar transfer teknologi berjalan lebih baik, PT Astra Honda Motor (AHM), menggelar uji keterampilan antar siswa SMK justrusan Otomotif se-Indonesia, khususnya di bidang teknik sepeda motor.
Kontes diselenggarakan 25 – 27 Juni di Astra Honda Training Centre (AHTC), Sunter, Jakarta Utara, diikuti 46 siswa dari berbagai daerah di Indonesia. Peserta adalah siswa terbaik dari 827 sekolah yang telah menyisihkan 1.358 peserta pada babak seleksi tingkat regional yang diadakan oleh dealer utama Honda. “Kami mencanangkan program ini sebagai kegiatan tahunan,” jelas GM Technical Service Division AHM, Wedijanto.
Ditambahkannya, kontes ketrampilan teknis SMK ini merupakan salah satu bagian dari program tanggung jawab sosial perusahaan atau corporate social responbility (CSR) di bidang pendidikan. “Selain meningkatkan keterampilan, kegiatan ini akan memperkaya pengetahuan siswa tentang teknologi sepeda motor,” lanjut Wedijanto
Dalam final uji keterampilan ini, peserta disyaratkan, maksimal kelas 2 SMK Otomotif jurusan teknik sepeda motor dan menjadi pemenang lomba sejenis di tingkat regional. Mereka harus mengikuti tes tulis dan praktek perbaikan sepeda motor, sesuai dengan yang dilakukan mekanik di bengkel.
“Kami menilai kompetensi mereka berdasarkan pengetahuan teknik dasar otomotif, penggunaan alat, pengukuran komponen dan pengetahuan umum terkini tentang sepeda motor,” tambahnya.
Pemenang kontes, 3 peserta, akan memperoleh hadiah total Rp 13 juta, piala tetap, bergilir dan bantuan untuk sekolah. Juga ditambah lagi hadiah dari sponsor. Semua peserta juga akan diberi medali, sertifikat dan plakat (untuk sekolah). Khhusus untuk guru pendamping , diundang lebih awal, 22-24 Juni, diberi pelatihan khusus tentang sepeda motor.
Kontes SA dan Mekanik AHM juga menjelaskan, pada 21 – 24 Juli mendatang akan akan menyelenggarakan Kontes Mekanik & Service Advisor Honda tingkat Nasional. Kontes tahun ini merupakan yang ke- 18, diikuti 27 Service Advisor dan 36 Mekanik.
Finalis yang akan mengikuti kontes tersebut telah berhasil menyisihkan 866 Service Advisor (SA) dan 2.753 mekanik dari 3.719 jaringan bengkel AHASS (Astra Honda Authorized Service Station) di Indonesia. Pemenang kontes, terdiri dari 3 mekanik dan 3 SA, akan memperoleh total hadiah uang Rp 25 juta. Sedangkan hadiah utama, 2 unit sepeda motor, masing-masing untuk SA dan mekanik.
Saat ini jaringan bengkel Honda sepeda motor di Indonesia memiliki 16.767 mekanik dan 3.036 SA yang telah mendapatkan pelatihan standard dari AHM di Jakarta dan dealer utama. Mereka dilatih oleh 125 insruktur. Sedangkan untuk melayani konsumen, dilakukan melalui 3.719 AHASS.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.