Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemenang YSI 2009: Keren dan Fungsional

Kompas.com - 07/12/2009, 18:32 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com – Peserta kontes Final Battle Yaris Show Off (YSO) 2009 asal  Jakarta memang layak menang! Pasalnya, selain penampilan mobilnya jadi lebih keren, modifikasi terhadap bodi, baik eksterior maupun interior tidak ekstrem.

Satu hal lagi, tak kalah penting – malah memenangkannya - fungsi asli tetap dipertahankan. Jok belakang bisa memuat penumpang  sesuai dengan standar asli Yaris.

Interior,  terutama ruang penumpang, tidak  mengalami modifikasi berarti. Perubahan mencolok hanya  warna dan pergantian materi lapisan interior (trim). Kalau pun ada perubahan bagian dalam yang ekstrem adalah  ruang bagasi, kini ditempati oleh televisi, kontak speaker dan kelengkapan audio dan video.

Tak kalah menarik, warna  interior diubah dengan melapisinya menggunakan kulit yang didominasi merah. Lantas dikombinasikan dengan kulit dengan warna beige atau krim.  Warna dashboard dan setir diubah dengan kombinasi kedua kedua warna tersebut tadi.

Di tengah setir, selain ada tombol  kontrol audio, juga terpajang monitor LCD kecil yang berfungsi sebagai layar televisi dan monitor audio.

Penumpang belakang  mobil kompak ini bisa menonton televisi atau bermain PS melalui dua layar monitor LCD yang dipasang di belakang pada setiap sandaran jok depan. Untuk ini, pemilik Yaris harus membuat braket khusus buat layar monitor tersebut.

Eksterior  juga dirombak secara ekstrem! Bagian yang berubah, ban dan ukuran pelek (termasuk model), bumper depan dan belakang. Agar penampilan gaya dan punya nilai estetika, lukisan airbrush dimainkan pada kap mesin dan bodi samping.

Pada bumper, depan dan belakang, ditambahkan susunan lampu LED yang dipasang dengan posisi vertikal. Kombinasi yang serasi! Modifikasi yang cukup mendongkrak penampilan   dari belakang adalah penempatan dua ujung knalpot di bagian tengah.

Ketika pintu dibuka, terpampang televisi LCD 21 inci dengan power amplifier, rumah speaker (kanan dan kiri) dari fiber dengan cat merah. Secara keseluruhan, konsep modifikasi sesuai dengan yang diharapkan oleh Toyota!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com