Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hyundai Palisade XRT Sudah Bisa Dipesan, Dikirim Awal Juni 2024

Kompas.com - 24/05/2024, 19:31 WIB
Ruly Kurniawan,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Varian tertinggi Hyundai Palisade resmi meluncur di Indonesia melalui gelaran ‘Aloha Mid Year’, Jumat (24/5/2024).

Disematkan inisial XRT pada penamaan belakangnya, mobil ini diimpor langsung dari Korea Selatan atau markas Hyundai. Sehingga secara spesifikasi, hampir tidak ada perbedaan dibanding versi global.

Baca juga: Libur Waisak, Tol Bali Mengalami Kenaikan

Hyundai Palisade XRTKOMPAS.com/ADITYO Hyundai Palisade XRT

Chief Marketing Officer PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) Budi Nur Mukmin mengatakan, harga Palisade XRT akan resmi diumumkan pada 1 Juni 2024 mendatang, sekaligus pengirimannya.

“Namun masyarakat yang tertarik dengannya, bisa langsung melakukan pemesanan di event ini (23-26 Mei 2024),” kata dia saat ditemui di PIK, Jakarta, Jumat.

“Varian XRT akan memiliki dua lini, yaitu XRT Signature 4x2 dan paling menarik ialah Signature All Wheel Drive," lanjut Budi.

Baca juga: Video Modifikasi Toyota Hilux Rangga, Lebih Berotot

Hyundai Palisade XRTKOMPAS.com/ADITYO Hyundai Palisade XRT

Adapun soal distribusi bulanan karena merupakan produk impor, Budi memastikan Palisade XRT akan selalu sedia di diler yang ada di Indonesia.

Hanya saja khusus konsumen yang melakukan pemesanan saat ini, harus menunggu sebentar karena pengiriman perdana akan dilakukan pada 1 Juni 2024.

"Mengenai promise delivery, kita lakukan pada 1 Juni 2024. Maka aktivitas pengiriman dan harga, sudah bisa dipastikan minggu depan ini," tambah dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com