JAKARTA,KOMPAS.com - Penjualan mobil bekas menjelang mudik lebaran ini sudah mulai meningkat. Masyarakat memilih untuk mudik menggunakan mobil pribadi karena murah dan nyaman. Terlebih, ruas tol Trans Jawa dan Sumatera telah terhubung.
Berbagai model mobil bekas dapat dipilih, salah satunya adalah low sport utility vehicle (LSUV). Pembeli cukup menyiapkan dana Rp 100 jutaan untuk mendapatkan kendaraan yang siap digunakan mudik.
Pantauan redaksi, Sabtu (8/4/2023), sebut saja Toyota Rush, di sejumlah wilayah seperti Jakarta dan Semarang dijual rata-rata Rp 100 juta - Rp 120 jutaan untuk harga termurah. Selain itu, masih ada pilihan SUV lain yang harganya di bawah itu.
Berikut ini pilihan SUV murah untuk referensi mobil mudik lebaran, yaitu:
Baca juga: Daftar SUV Bekas Murah mulai Rp 200 Jutaan buat Mudik
Rush
Rush S 2010 A/T, Rp 110.000.000 (Semarang)
Rush TRD Sportivo 2013 A/T, Rp 137.000.000
Rush G 2017 A/T, Rp 138.000.000
Terios
Terios TX 2013 M/T, Rp 126.500.000
Terios TX Adventure 2015 M/T, Rp 147.000.000
BR-V
BR-V 2017 S M/T, Rp 160.000.000
Area Sales Manager Carsentro Semarang, Yudi Purwidyantoro mengatakan, LSUV cukup diminati karena seperti LMPV, nyaman digunakan untuk 7 penumpang. Justru, banyak pembeli yang tertarik dengan modelnya, tinggi, besar dan gagah.
"Harganya 11:12 LMPV, sama-sama muat 7 orang. Paling bagus penjualannya Rush, kemudian Terios. Mudik lebaran ini rasanya berbeda. Syukur sudah tidak ada pandemi Covid-19, kondisi pasar mobil bekas kembali seperti semula. LMPV dan LSUV sama-sama dapat pasar buat mudik," ucapnya kepada Kompas.com, Sabtu (8/4/2023).
Bagi pemudik, pilihan di atas dapat dijadikan alternatif mencari mobil bekas yang murah dan cocok untuk digunakan pulang ke kampung halaman.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.