Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Xpander Cross, Banderol SUV Murah Siap Naik

Kompas.com - 10/12/2019, 13:24 WIB
Stanly Ravel,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Memasuki penghujung tahun, harga low sport utility vehicle (LSUV) atau SUV murah rupanya belum goyah. Beberapa agen pemegang merek (APM) masih memasang banderol yang sama dengan November lalu.

Padahal pada 11 Desember nanti, ada kenaikan pajak Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBN-KB) yang untuk wilayah DKI Jakarta, dari sebelumnya 10 persen menjadi 12,5 persen.

Dengan demikian, pastiknya harga baru SUV murah akan terkerek naik. Beberapa APM, seperti Toyota dan Daihatsu juga sudah mengumumkan bakal merevisi harga Rush dan Terios tepat saat implementasi tarif BBN-KB baru diterapkan.

Baca juga: Siap-siap Harga City Car Bakal Lebih Mahal

Untuk kenaikannya sendiri bervariasi. Menurut Hendrayadi Lastiyoso, Division Head Marketing & CR PT Astra International-Daihatsu Sales Operation (AI-DSO), penyesuaian harga terkait BBN-KB untuk Daihatsu sekitar Rp 2 jutaan sampai Rp 5 Jutaan tergantung dari NJKB tipe mobil yang ada.

Rombongan Terios 7 Wonders jelajah keindahan Kolaka Rombongan Terios 7 Wonders jelajah keindahan Kolaka

"Kita akan menyesuaikan harga kalau nanti pada waktunya diimplementasikan kenaikan harga itu. Kita belum tahu untuk awal tahun, tapi yang jelas di Desember ini di DKI Jakarta ada penyesuaian tarif, kita juga akan melakukan penyesuaian," ujar Hendrayadi beberapa waktu lalu.

Menariknya, Mitsubishi yang baru saja merilis Xpander Cross justru tak melakukan perubahan harga. Padahal banderol Xpander sendiri sudah naik sekitar Rp 2 jutaan di Desember ini.

Baca juga: Jelang Kenaikan BBN-KB, Harga Xpander Terkerek Lagi

Xpander Cross jadi pendatang baru pesaing Toyota Rush di segmen Low SUV.TAM Xpander Cross jadi pendatang baru pesaing Toyota Rush di segmen Low SUV.

Bagi konsumen yang ingin mencari SUV murah juga bisa melirik produk dari Chevrolet, yakni Trax. SUV kompak bermesin 1.400 cc turbo ini sedang diobral besar-besaran jelang ditutupnya binis penjualan General Motors (GM) di Indonesia pada Maret 2020 mendatang.

Potongan harga untuk Tranx mencapai Rp 80 juta, dari harga tertingginya sebesar Rp 325.000.000 menjadi Rp 245.000.000, selama stoknya masih tersedia.

Berikut daftar LSUV di Desember 2019 :

Xpander Cross

Sport M/T Rp 267.700.000
Sport A/T Rp 277.700.000
Leather Seat Premium Package A/T Rp 286.700.000

Chevrolet

Trax 1.4 LT AT Rp 292.500.000
Trax 1.4 Premier AT Rp 325.000.000

DFSK Glory

560 Type B (1.5T) 6 MT Rp 192.000.000
560 Type C (1.5T) 6 MT Rp 222.000.000
560 Type L (1.5T) 6 MT Rp 232.000.000
560 Type L (1.5T) CVT Rp 242.000.000

Halaman Berikutnya
Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau