Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fokus ke MT-15, Yamaha Suntik Mati Xabre

Kompas.com - 03/12/2019, 12:22 WIB
Stanly Ravel,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Karier sepeda motor sport naked Yamaha, yakni Xabre, rupanya tak berumur panjang. Meluncur perdana pada 2016, saat ini PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) mulai menyuntik matik produksinya.

Xabre yang dulu dibuat sebagai lini pelengkap pilihan jajaran motor sport Yamaha pada segmen 150 cc, selain R15 dan V-ixion, kini harus undur diri lantaran Yamaha memiliki fokus pada model MT-15.

Menurut Anton Widiantoro, selaku Public Relation Manager PT YIMM, penjualan Xabre akan total berhenti setelah semua sisa stok yang ada habis.

Namun dia tak menyebutkan secara pasti kapan produksi Xabre akan benar-benar disetop.

Baca juga: Bahas Detail Yamaha XSR 155 di Indonesia

"Untuk Xabre saat ini masih dipasarkan, masih dujual. Tapi memang kalau pun masih itu stok lama, untuk sekarang kami lebih fokus ke MT-15," ucap Anton kepada wartawan di Jakarta, Senin (2/12/2019).

Alasan tersebut juga menjadi dasar ketika ditanyakan kenapa sampai saat ini Xabre masih ada di laman resmi Yamaha. Anton hanya mengatakan bila selera dan keinginan masyarakat kini sudah mulai berubah, dan Yamaha mencoba untuk mengikuti trennya.

Walau enggan menyebutkan soal angka penjualannya, namun Anton mengakui bila permintaan Xabre sudah mulai meredup. Apalagi sejak MT-15 resmi diluncurkan.

Baca juga: Meski Mirip, Simak Perbedaan Yamaha Xabre dan MT-15

"Kalau setop produksinya kapan saya juga kurang tau dari kapan. Tapi initinya gini, produk kan terus berkembang, keinginan konsumen juga ikut berkembang, jadi kita menyesuaikan. MT dengan fitur yang baru, pasti orang juga akan memilih MT," ucap Anton.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau