Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

El Toro Loco Dibuat dari Mobil Apa?

Kompas.com - 22/04/2018, 19:36 WIB
Alsadad Rudi,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

Jakarta, KOMPAS.com - Kehadiran El Toro Loco di arena Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018 cukup menarik perhatian dan rasa penasaran pengunjung. Salah satu pertanyaan dari pengunjung yang diajukan ke truk monster asal Amerika Serikat ini adalah basis mobil.

Hal itu dilontarkan salah seorang pengunjung saat sesi diskusi mengenai El Toro Loco yang diadakan Indonesia Off-Road Federation (IOF) di arena IIMS, JIExpo, Kemayoran, Jakarta, Minggu (22/4/2018).

Builder sekaligus pemilik El Toro Loco, Dan Evans menjelaskan bahwa bodi, rangka, hingga gardan mobil tersebut dibuat sendiri olehnya.

"Jadi semuanya custom," kata Dan.

El Toro Loco atau Monster Jam yang akan ikut dihadirkan di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018.Wikipedia El Toro Loco atau Monster Jam yang akan ikut dihadirkan di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018.

"Dari gardan hingga rangka ini semuanya custom, dibuat sendiri oleh Dan. Jadi bukan diambil dari mobil lain," ujar salah seorang anggota IOF membantu menberi penjelasan.

Untuk sektor dapur pacu, El Toro Loco menggunakan mesin V8 Supercharger berkubikasi 8.300cc. Mobil menggunakan transmisi otomatis dengan tiga percepatan, terdiri atas dua gigi maju dan satu gigi mundur.

Biaya pembuatan mobil ini disebut mencapai hingga sekitar 250 ribu Dollar AS atau setara Rp 3,4 miliar.

Baca juga : Ada Mobil Raksasa Setinggi 4 Meter di IIMS 2018

"Proses pembuatannya memakan waktu 3-4 pekan," ucap Dan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com