Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Laporan Langsung dari Sirkuit Sepang

Cerita Mekanik Terbaik Federal Oil yang Sibuk di Paddock Moto2

Kompas.com - 28/10/2017, 18:02 WIB
Roderick Adrian Mozes

Penulis

Sepang, KompasOtomotif - I Putu Artama, tidak pernah menyangka jika dia menjadi yang terbaik dalam ajang Federal Oil Mechanic Academy Contest 2017. Karena prestasinya tersebut dia mendapatkan kesempatan mengunjungi paddock Federal Oil Gresini Moto2, Sirkuit Sepang, Malaysia, Jumat (27/10/2017).

Tidak hanya berkunjung, Putu juga turut merasakan bagaimana rasanya bekerja sebagai tim mekanik Federal Oil Gresini Moto2

Perjalanan Putu tidaklah mudah. Berawal menjadi mekanik Federal Oil pada 2010, Putu mengasah kemampuannya terus menerus, hingga pada tahun ini turut serta dalam Federal Oil Mechanic Academy Contest 2017.

 
Baca Juga: 3 Mekanik Indonesia Ada di Paddock Moto2

"Tidak nyangka bisa berhasil, dan ini untuk pertama kalinya dan kebetulan saya menjadi yang terbaik di ajang ini," kata  Putu.

Tiga orang mekanik pemenang Federal Oil Mechanic Academy Contest 2017 terlibat di paddock Federal Oil Gresini Moto2, di Sirkuit Sepang, Malaysia, Jumat (27/10/2017). Mereka berkesempatan terlibat langsung bekerjasama dengan tim mekanik dari Federal Oil Gresini Moto2.KOMPAS.com / RODERICK ADRIAN MOZES Tiga orang mekanik pemenang Federal Oil Mechanic Academy Contest 2017 terlibat di paddock Federal Oil Gresini Moto2, di Sirkuit Sepang, Malaysia, Jumat (27/10/2017). Mereka berkesempatan terlibat langsung bekerjasama dengan tim mekanik dari Federal Oil Gresini Moto2.
Hal yang berbeda dirasakan oleh Putu ketika terlibat di paddock. Menurut dia kerja di paddock harus cepat karena mengejar waktu. "Kalau di bengkel santai, di sini gak bisa karena harus kejar waktu," kata Putu.

Putu berkesempatan membantu tim mekanik Federal Oil Gresini Moto2. Mulai dari membuka ban, cover body, hingga proses pembersihan.

 
"Berharap suatu saat nanti saya bisa benar-benar terlibat penuh di tim mekanik Federal Oil, dan bisa mendapatkan pengalaman lebih lagi," kata Putu

General Manager Marketing Federal Oil, Hamonangan Nainggolan, mengatakan tahun ini menjadi tahun pertama Federal Oil membuat kontes antar mekanik yang bertujuan agar para mekanik memiliki standarisasi kemampuan dan pengetahuan yang sama terkait mesin dan teknologi mesin

Tiga orang mekanik pemenang Federal Oil Mechanic Academy Contest 2017 terlibat di paddock Federal Oil Gresini Moto2, di Sirkuit Sepang, Malaysia, Jumat (27/10/2017). Mereka berkesempatan terlibat langsung bekerjasama dengan tim mekanik dari Federal Oil Gresini Moto2.KOMPAS.com / RODERICK ADRIAN MOZES Tiga orang mekanik pemenang Federal Oil Mechanic Academy Contest 2017 terlibat di paddock Federal Oil Gresini Moto2, di Sirkuit Sepang, Malaysia, Jumat (27/10/2017). Mereka berkesempatan terlibat langsung bekerjasama dengan tim mekanik dari Federal Oil Gresini Moto2.

"Harapannya adalah para mekanik ini bisa mendapatkan pengalaman langsung bekerja di paddock, dan pengalaman itu kemudian menjadi semangat untuk diaplikasikan ke depannya," kata Hamonangan.

Baca Juga: Dimas Ekky Masih Tertinggal di Urutan Belakang Moto2

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau