Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Koleksi Baru Rolls-Royce Phantom Edisi Waterspeed

Kompas.com - 14/05/2014, 20:34 WIB
Agung Kurniawan

Penulis

Sumber Autoblog
London, KompasOtomotif - Merek premium asal Inggris, Rolls-Royce, memperkenalkan koleksi terbaru, Phantom Drophead Coupe Waterspeed Collection, Selasa (13/5/2014). Model edisi spesial ini diciptakan untuk menghargai prestasi Sir Malcolm Campbell di dunia balap air, 1920-1930an silam.

Ketika itu, Campbell menciptakan perusahaan Bluebird Motor Company dan Bluebird Garage, untuk menopang hobinya di dunia balap. Sampai akhirnya, ia berhasil mecatatkan rekor kecepatan di balap air pada 1937, menggunakan perahu cepat Bluebird K3, yang dibekali mesin Rolls-Royce R. Kecepatannya mencapai 126,33 mph (203,308 kpj) di Danau Maggiore, Italia.

Sesuai namanya, mobil ini dibalut warna khusus "Maggiore Blue" terinspirasi dari pilihan warna Bluebird. Sembilan lapis cat diaplikasi sebelum diberi sentuhan akhir oleh tangan. Pelek palang sebelas juga dipoles tangan hingga menciptakan kesan barang lebih premium.

Rolls-Royce Punya aksen biru baik di interior apalagi eksterior.
Sebelumnya sudah ada beberapa bocoran sketsa, membuktikan kalau Rolls-Royce berniat mengeluarkan koleksi khusus Waterspeed. Tapi, ketika melihat hasil jadinya, Phantom ini terlihat begitu apik. Beberapa perbedaan detail terlihat melekat pada model ini.

Mulai dari ukiran rekor kecepatan yang berhasil diraih menggunakan mesin Rolls-Royce R, sentuhan aksen biru juga mendominasi mulai dari dalam kabin, lingkar kemudi, sampai blok mesin membuat kesan eksklusif tersendiri. Interior berkelir abu-abu muda, hitam, berpadu cantik dengan sentuhan biru.

"Mobil sangat spesial ini cara terbaik yang bisa dilakukan untuk mengakui rekor kakek saya yang mencerminkan keberanian seorang Inggris. Perhatian luar biasa pada detail dan komitmen atas rekayasa rancang bangun yang dipilih benar-benar menggemakan jejak kakek dan koleganya dalam mengejar rekor baru di dunia balap air," beber Donald Wales, cucu dari Sir Malcolm Campbell, dalam keterangan resminya (13/4/2014).

Rolls-Royce Aksen biru bahkan sampai pada blok mesin.
Rolls-Royce ini akan tampil pertama kali di Bluebird Garage, London, yang sebelumnya merupakan garasi asli Bluebird. Belum ada informasi tambahan menyangkut berapa banderol yang harus dikeluarkan konsumen jika berniat meminang model edisi spesial ini. Termasuk berapa unit yang akan diproduksi guna meningkatkan nilai ekslusivitasnya di mata kolektor.
Rolls-Royce Dibuat dari model Phantom.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau