Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Honda Brio Kian Melejit

Kompas.com - 02/04/2013, 18:54 WIB

Jakarta, KompasOtomotif - PT Honda Prospect Motor berhasil mencatatkan rekor penjualan wholesale  tertinggi di Maret lalu mencapai 11.497 unit, naik 20 persen dari bulan sebelumnya hanya 9.529 unit. Upaya memenuhi pesanan beberapa model unggulan seperti Jazz, Freed, Brio dan CR-V sejak akhir tahun lalu menjadi salah satu alasan terjadinya lonjakan.

Model terlaris Honda masih disumbang Jazz dengan kontribusi 3.668 unit, disusul Brio 2.843 unit, CR-V 2.817 unit dan Freed 1.096 unit. Di segmen sedan, City masih paling besar sumbangannya dengan 499 unit, selanjutnya Civic 436 unit dan Accord 13 unit. Segmen mobil hibrida CR-Z berhasil terjual 96 unit sedangkan Odyssey 29 unit.

Dari semua model, Brio menjadi model paling melejit penjualannya hampir dua kali lipat (97 persen) dibanding bulan sebelumnya hanya 1.440 unit. "Freed yang baru diluncurkan bulan bulan lalu, pesanan langsung menumpuk, termasuk Jazz, Brio dan CR-V. Pasokan diperbesar karena memang ada permintaan dari konsumen," komentar Jonfis Fandy, Direktur Pemasaran dan Layanan Purna Jual HPM kepada KompasOtomotif, kemarin (1/4/2013).

Naiknya pesanan konsumen karena Honda menambah varian beberapa model baru seperti Jazz. Freed juga ditawarkan dengan fitur lebih lengkap untuk setiap varian. "Secara keseluruhan, penjualan model Honda menunjukkan tren positif sepanjang kuartal pertama tahun ini. Kami berharap tren kenaikan terus berlanjut pada bulan-bulan selanjutnya," tutup Jonfis.
 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com