JAKARTA, KOMPAS.com - Ramai diperbincangkan halte bus Transjakarta dengan nama salah satu band di Indonesia yakni D'Masiv. Sebelumnya kabar ini sempat dikira adalah foto hasil rekayasa atau editan semata, namun ternyata benar adanya setelah diluncurkan secara resmi.
Bila sebelumnya hadir dengan nama halte Petukangan Utara, kini menjadi Halte Petukangan D’Masiv sejak Senin (3/3/ 2025).
Perubahan nama halte tersebut bertepatan dengan ulang tahun D’Masiv yang ke 22 tahun dengan berkolaborasi bersama PT Transportasi Jakarta (Transjakarta). Bentuk kolaborasi ini direpresentasikan dengan peresmian penamaan halte (naming rights)
Tidak hanya itu, sang vokalis, Rian D’Masiv juga menjadi pengisi voice announcer untuk halte Petukangan D’Masiv.
Baca juga: Catat Waktunya, Ada Diskon Tarif Tol Saat Mudik Lebaran 2025
Direktur Utama Transjakarta Welfizon Yuza mengatakan, kerjasama ini dilakukan untuk mendukung Jakarta sebagai kota global dan pusat perekonomian Nasional maupun regional.
Hal ini didasarkan pada kerangka strategi 3S (Service, Strategic Patnership, dan Sustainability) Transjakarta mengintegrasikan prinsip keberlanjutan untuk menciptakan dampak positif bagi lingkungan dan masyarakat.
"Mitra kami, D’Masiv bukan hanya penghibur semata namun juga menginspirasi, mengedukasi, dan berkontribusi pada masyarakat dan lingkungan dengan melakukan berbagai kegiatan seperti workshop komunitas, pelatihan, dukungan aksi sosial, dan pelestarian lingkungan," katanya dikutip dari keterangan resmi, Rabu (5/3/2025).
Berdasarkan informasi dari Instagram @pt_transjakarta, di jalan Ciledug, tepatnya halte Petukangan, D’Masiv memulai perjalanan panjangnya merintis band dan menciptakan karya-karya.
Baca juga: Mobil yang Terendam Banjir Bisa Klaim Asuransi?
Sekadar informasi, Halte Petukangan D’Masiv merupakan penamaan (naming rights) keenam yang telah terlaksana.
Sebelumnya sudah ada Halte Bundaran HI Astra, Halte Senayan Bank DKI, Halte Widya Chandra Telkomsel, dan Halte Cawang Sentral 1 Polypaint, dan Halte Swadarma Paragon Corp.
Adapun Halte Petukangan D’Masiv merupakan yang berada di koridor 13 dengan melayani sejumlah rute yaitu koridor 13 (Puri Beta 2 - Tegal Mampang), rute 13B (Puri Beta - Pancoran), dan rute 13E (Puri Beta 2 - Flyover Kuningan), dan L13E (Puri Beta - Flyover kuningan) Express. Selain letaknya yang strategis, halte ini juga berdekatan dengan lokasi kantor Band D’Masiv.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.