Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diskon LSUV Bulan Ini, Rush-Terios Tembus Rp 20 Jutaan

Kompas.com - 08/07/2024, 09:02 WIB
Ruly Kurniawan,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Program potongan harga alias diskon masih menjadi salah satu aspek menarik dalam melakukan pembelian mobil. Apalagi, jika potongan yang diberkan cukup besar.

Namun, kondisi terkait biasanya hanya berlaku pada momen tertentu saja seperti jelang Lebaran atau akhir tahun. Pada kondisi normal, meski diler tetap menghadirkan diskon bagi beberapa produk mobil tertentu, besarannya terbilang cukup standar.

Misalnya per-Juli 2024 ini, untuk segmen Low Sport Utility Vehicle (LSUV) variasi diskon yang tersedia nominalnya bisa disebut tidak cukup besar. Ambil contoh produk kembar Toyota Rush-Daihatsu Terios, hanya sekitar Rp 20 jutaan.

Baca juga: Nmax Turbo Meluncur, Nmax Model Lama Diskon Rp 1 Juta

Mitsubishi Xpander Cross Elite Limited Editiondok MMKSI Mitsubishi Xpander Cross Elite Limited Edition

"Paling besar Terios kita bisa kasih Rp 25 juta untuk pembelian saat ini," kata salah satu tenaga penjual Daihatsu saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (6/7/2024).

Hal serupa juga terjadi pada Mitsubishi Xpander Cross yang hanya membanderol diskon paling maksimum Rp 15 juta. Potongan yang sama untuk Honda BR-V N7X dan Hyundai Stargazer X.

Kendati terbilang kecil, produk dijanjikan dapat sampai ke garasi pemesan dalam waktu dekat karena sudah tersedia.

"Tidak ada inden, stoknya aman," kata tenaga penjual Honda.

Adapun diskon paling besar diberikan untuk Suzuki XL7 yakni sebesar Rp 21 juta. Tetapi, ini hanya untuk varian non-hybrid dengan NIK 2023 atau penawaran terbatas.

"Diskon Rp 21 juta, nanti bisa saya carikan unitnya (sesuai pilihan warna yang dimau)," kata pramuniaga Suzuki.

Baca juga: Respons BYD Soal Keran Pemesanan M6 untuk Indonesia

First drive Honda BR-V N7X Edition di IIMS 2024Kompas.com/Adityo First drive Honda BR-V N7X Edition di IIMS 2024

Berikut harga LSUV per-Juli 2024 (OTR Jakarta);

Honda BR-V

BR-V S M/T Rp 292.900.000
BR-V E M/T Rp 307.100.000
BR-V E CVT Rp 318.400.000
BR-V Prestige CVT Rp 342.400.000
BR-V Prestige CVT with Honda Sensing Rp 362.400.000
BR-V X7N E CVT Rp 319.400.000
BR-V N7X Prestige CVT Rp 343.400.000
BR-V N7X Prestige with Honda Sensing Rp 363.400.000

Daihatsu Terios

Terios X MT MC Rp 241.550.000
Terios X AT MC Rp 251.950.000
Terios X MT ADS MC Rp 253.500.000
Terios X AT ADS MC Rp 263.900.000
Terios R AT MC Rp 284.950.000
Terios R MT MC Rp 274.450.000
Terios R AT ADS MC Rp 294.950.000
Terios R MT Custom MC Rp 297.250.00
Terios R AT Custom MC Rp 307.750.000

Toyota Rush

Rush G M/T Rp 284.400.000
Rush G A/T Rp 295.200.000
Rush S M/T GR-S Rp 299.750.00
Rush S A/T GR-S Rp 310.450.000

Suzuki XL7

XL7 Zeta M/T Rp 259.400.000
XL7 Zeta A/T Rp 270.400.000
XL7 Beta Hybrid M/T Rp 287.200.000
XL7 Beta Hybrid A/T Rp 298.200.000
XL7 Alpha Hybrid M/T Rp 297.200.000
XL7 Alpha Hybrid A/T Rp 308.200.000

Mitsubishi Xpander Cross

Xpander Cross Premium CVT Rp 351.150.000
Xpander Cross MT Rp 325.250.000
Xpander Cross Elite Limited Edition Rp 362.650.000

Hyundai Stargazer X

Stargazer X Style 1.5 IVT Rp 335.800.000
Stargazer X Prime 1.5 IVT Rp 346.400.000

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau