JAKARTA, KOMPAS.com – Angka penjualan motor ke luar negeri atau ekspor pada sepanjang Januari-Agustus 2023 meraih hasil sebanyak 377.412 unit.
Dilansir dari data AISI, angka ini mengalami penurunan 23,51 persen secara tahunan (year on year/yoy) dibandingkan periode yang sama tahun 2022 sejumlah 493.448 unit.
Padahal ekspor motor secara bulanan (month to month/mtm) mengalami peningkatan, di mana pada Agustus lalu meraih 55.247 unit, atau naik 3,7 persen dibandingkan bulan sebelumnya.
Baca juga: Hasil MotoGP San Marino 2023: Ducati Kuasai Podium, Kejutan dari Pedrosa
Jumlah ini meningkat sejak Juni 2023, ketika itu ekspor motor mendapat 49.920 unit. Lalu pada Juli 2023 sebanyak 53.247 unit.
Sigit Kumala, Ketua Bidang Komersial AISI, mengakui jumlah ekspor motor sepanjang Januari-Agustus 2023 lebih rendah dibandingkan periode yang sama tahun lalu.
“Karena sejak awal tahun ini, ekspornya dialihkan berbentuk CKD (Completely Knock Down),” ujar Sigit, kepada Kompas.com (10/9/2023).
Baca juga: Hasil Klasemen Usai MotoGP San Marino 2023, Bagnaia Masih Memimpin
Sebagai informasi, ekspor sepeda motor pada Januari-Agustus 2023 didominasi oleh tipe skuter dengan kontribusi 51,84 persen.
Adapun untuk motor sport masih lebih banyak dibandingkan motor bebek atau sekitar 24,85 persen, dan underbone (motor bebek) sekitar 23,31 persen.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.