JAKARTA, KOMPAS.com - Jumlah pemesanan All New Civic Type R sudah mencapai 95 unit, sejak diluncurkan beberapa waktu lalu.
Yusak Billy, Business Innovation and Sales & Marketing Director PT HPM mengatakan, dari 95 unit tersebut PT Honda Prospect Motor (HPM) baru bisa mengirimkan 15 unit, dan sisanya belum dapat dipastikan kapan unit akan diterima oleh konsumen.
Konsumen Indonesia cukup antusias dengan mobil sport berperforma tinggi dari Honda itu. Bahkan, konsumen rela antre lama untuk mendapatkan All New Civic Type R.
Baca juga: Pakai Mobil Tua buat Harian, Perhatikan Komponen Ini
“Dari 95 unit, kita baru kirimkan 15, dan sejauh ini tidak ada (konsumen) yang cancel,” ucap Billy di Jakarta beberapa waktu lalu.
Menurut Billy, hal tersebut dikarenakan sebagian besar pembeli merupakan konsumen yang loyal terhadap merek Honda dan pecinta mobil sport.
“Kebanyakan mereka memang pecinta mobil sport dan loyalis Honda, sudah punya mobil Honda sebelumnya. Ada juga pemilik Civic Type R sebelumnya, seperti FK8. Jadi tahu lah kualitas Honda seperti apa,” kata Billy.
Meski begitu, kata Billy, pihaknya terus berusaha untuk memenuhi permintaan konsumen All New Civic Type R. Sebab menurutnya, konsumen yang sudah mengantre akan dapat unit tersebut secara bertahap tergantung dengan kondisi suplai mobil ke Indonesia.
Baca juga: Bolehkah Ganti Oli Mesin Sampai Melewati Batas Waktu?
“Pastinya kita akan selalu komunikasikan, karena mobil ini kan CBU Jepang, dan tergantung komponen disana (Jepang) juga. Di tengah jalan juga bisa berubah, bisa ditambah (ketersediaan unit) atau dikurang. Tergantung komponennya,” kata Billy.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.