Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hyundai Ioniq Serius Ingin Jegal Prius

Kompas.com - 05/07/2016, 19:33 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

London, KompasOtomotif – Belum ada yang mengalahkan penjualan Toyota Prius sebagai pilihan mobil hybrid. Tapi setidaknya, ada usaha dari pabrikan lain untuk menjegalnya. Pemain Korea Selatan, Hyundai Motors, serius memasarkan Ioniq dalam waktu dekat.

Seperti dilansir AutoExpress (4/7/2016), sang penjegal dari Korea versi standar dijual mulai 19.995 poundsterling (setara Rp 347,3 jutaan) di Inggris, mulai Oktober mendatang. Harga itu lebih murah 3.000-an poundsterling (Rp 52 jutaan) dibandingkan Prius varian paling rendah.

Meski lebih murah, fitur yang ditawarkan tak kalah. Mulai dari penggunaan pelek alloy 15 inci, sistem audio canggih, kontrol kecepatan, sensor parkir belakang plus kamera, hingga fitur autonomous emergency braking and lane-keep assist.

Hyundai juga menawarkan spek premium, diharga 21.795 poundsterling (Rp 378,6 jutaan), dan Anda akan mendapat keyless start, kursi dan setir dengan pemanas, lampu depan xenon. Keistimewaan lain, perangkat navigasi dengan Apple CarPlay, plus a display 7 inci di kluster intrumen.

auto express Hyundai Ioniq siap meluncur di Eropa.
Semua model menggunakan mesin yang sama, 1.600 cc bensin dipadu motor elektrik, digandengkan dengan transmisi 6-percepatan dual clutch autobox. Kombinasi ini menjanjikan tenaga 138 tk dan mampu menggerakkan mobil 0-100 kpj dalam 10,8 detik.

Hyundai belum mengklaim konsumsi bahan bakar untuk Ioniq, namun satu hal yang pasti, Ioniq lebih ramah lingkungan berdasarkan hasil tes internal perusahaan.

Daya tarik lain, desain yang konvensional, namun sedikit lebih mengarah ke coupe. Dari depan, gril mendapat desain yang mirip dengan Genesis G90 dalam bentuk hexagonal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau