Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nissan Navara Susuri Danau Singkarak

Kompas.com - 03/06/2016, 17:20 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

Padang Panjang, KompasOtomotif - Tim Ekspedisi Jelajah Tanpa Batas Nissan Navara 50 Gunung 40 Hari, Rabu (1/6/2016) sore tiba di Kota Padang Panjang, Sumatera Barat. Nissan Navara dan X-Trail mengawal pendaki gunung marathon solo Willem Sigar Tasiam (58) mendaki Gunung Singgalang.

Perjalanan sebelumnya Nissan Navara mengantarkan Willem mendaki Gunung Tujuh di Kecamatan Kayu Aro, Jambi, Selasa (31/5/2016). Tim menyusuri jalan Solok-Padang Panjang yang berkelok-kelok dan juga rusak di beberapa bagian.

Saat melintasi kontur jalan yang rusak, tim juga terkadang terhenti karena proses perbaikan jalan. Seperti sebelum memasuki Kecamatan Talang, Solok.

Pantauan KompasOtomotif selama perjalanan menuju Kota Padang Panjang, tim melewati berbagai danau saat melewati Kabupaten Solok, Sumatera Barat. Tim juga menyisir Danau Singkarak hingga memasuki Kota Padang Panjang.

Setelah Gunung Singgalang, Nissan Navara bersama X-Trail akan menuju Gunung Sibayak, Sumatera Utara melewati jalur Bonjol-Padang Sidempuan-Prapat-Pematang Siantar-Tebing Tinggi-Medan-Brastagi.

Wahyu/KompasOtomotif Tim istirahat sejenak di Kecamatan Batang Merangin, Jambi. Menuju Gunung Kerinci.

Navara saat ini telah menempuh total jarak 8.283, 4 kilometer. Total jarak tersebut dihitung dari perjalanan awal dari Jakarta - Ende (Nusa Tenggara Timur - Nusa Tenggara Barat - Bali - Pulau Jawa hingga tiba di Kota Padang Panjang, Sumatera Barat.

Ikuti kisah perjalanan Willem Sigar di liputan khusus Kompas.com pada laman "Ekspedisi Alam Liar - 50 Gunung 40 Hari".Tim Kompas.com akan mengikuti perjalanan Willem mendaki 50 gunung secara maraton dalam 40 hari.

Perjalanan menuju kaki gunung ditempuh dengan jalan darat menggunakan mobil Nissan All New Navara. Ekspedisi ini juga didukung oleh Pertamina dan Eiger.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com