Purwakarta, KompasOtomotif – Komunitas Picanto Club Indonesia (PiCA) punya terobosan jitu untuk memudahkan komunikasi antara anggotanya. Seiring perkembangan dunia teknologi informasi, para pengguna Kia Picanto ini menciptakan aplikasi berbasis Android, PiCA (Soscom).
Aplikasi ini bisa diunduh seluruh anggota komunitas langsung dari Google Play. Produk ini merupakan hasil kerja sama dengan PT Indonesia Pratama Media. Fitur di dalamnya membuat para anggota dapat berinteraksi dengan cara lain dari biasanya. Dalam aplikasi itu terdapat fitur kirim pesan, berbagi berita dan foto, serta sejumlah hal menarik lainnya.
Cara ini bakal semakin mendekatkan para anggota komunitas, pasalnya informasi terpusat pada ponsel yang sekarang seperti sudah tidak bisa dipisahkan dari individu.
PiCA (Soscom) bukan satu-satunya hal baru. Pengurus komunitas periode 2015 – 2017 yang mulai aktif sejak pertengahan tahun lalu juga mengumumkan penyegaran buat situs resmi komunitas, picanto-indonesia.com. Fitur-fitur yang ditambah yaitu “e-registration”, “e-Lupa Password”, dan “e-LineUp”. Pembaruan itu bakal memudahkan pengunjung menggunakan situs.
Selain itu PiCA juga merilis merchandise resmi berupa kartu pembayaran elektronik, e-money, hasil kolaborasi dengan bank Mandiri. Desain kartunya dipersonalisasi berupa identitas anggota dan ornamen khas PiCA. Kartu itu bisa dipakai untuk membayar tol, belanja ritel, dan pembelian tiket transportasi umum.
“Kami berharap adanya penambahan fitur-fitur pada website PiCA dan aplikasi baru PiCA (Soscom) dapat menjadi tambahan media komunikasi bagi sesama PiCAer’s (sebutan buat anggota) serta dapat merespon keinginan PiCAer’s untuk memiliki merchandise PiCA melalui PiCA e-Money,” ujar Ifran Ketua Umum PiCA dalam keterangan resminya, Kamis (21/1/2016).
Pihak Kia Mobil Indonesia selaku pemegang merek Kia di Indonesia menyambut baik aktivitas PiCA pada 2016. Angelica Pramesthi Digital Marketing dan Community Manager KMI mengatakan semoga ketiga media ini dapat semakin mendekatkan sesame anggota PiCA dan dapat menjadi media yang mampu memberikan kontribusi bagi perkembangan Kia khususnya Kia Picanto di Indonesia.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.