KompasOtomotif juga berkesempatan langsung merasakan performa, kenyamanan, dan teknologi baru yang disuguhkan New CR-V. HPM hanya menyediakan tipe tertinggi atau Prestige pada sesi pengujian kali ini. Artinya, dari segi performa, kenyamanan, dan teknologi, semua sudah tersedia di tipe tersebut.
Sebelum masuk ke pembahasan, menarik untuk mengupas detail teknologi terbaru SUV andalan Honda tersebut. Sudah pernah dibahas sebelumnya mengenai satu teknologi pintar, yakni Nanoe, yang mampu menjaga kualitas udara di kabin, dengan fungsi mengurangi bau tak sedap serta menonaktifkan jamur dan virus.
Kesan mewah makin ditambah dengan tekstur kayu dan Soft Pad pada dashboard dan door lining. Desain konsol tengah memudahkan menyimpan dan mengambil barang dan modern meter cluster untuk memberikan informasi selama mengemudi.
Penumpang belakang
Awak redaksi mengawali perjalanan dengan menjadi penumpang belakang. Kesan lega dan nyaman langsung terasa saat duduk di baris kedua. Ruang kaki lebih lega dengan thin seat back dan desain lantai yang rata. Tersedia juga dua ventilasi AC di konsol tengah yang berguna buat kesejukan di baris kedua.
Ruang bagasi
Fitur one action seat arrangement adalah fitur peninggalan dari model terdahulu. Fungsinya, pengaturan tempat duduk hanya dalam satu sentuhan. Cukup tarik tuas yang ada di belakang, jok tengah akan terlihat rata dan menambah kapasitas bagasi belakang.
Fitur terakhir adalah power tailgate yang memudahkan membuka tutup pintu bagasi kendaraan secara otomatis. Tekan tombol pada smart key (kondisi mobil tidak menyala), atau melalui pintu bagasi dan tombol yang berada di dekat setir. Sistem ini dilengkapi dengan anti pinch untuk menghindari terjepit saat memasukkan barang.
Kesimpulan
Kenyamanan khas CR-V yang terdapat pada varian sebelumnya masih dipertahankan. Penambahan kali ini berupa sentuhan kemewahan dengan ubahan beberapa panel. Kemajuan pesat yang disuguhkan Honda kali ini lebih dikonsentrasi pada sektor teknologi yang lebih aplikatif dan mengangkat status penggunanya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.