Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wuih... Maybach Lecet Perbaikannya Seharga Satu Jazz

Kompas.com - 01/08/2011, 07:31 WIB

NEW YORK, KOMPAS.com — Sebuah taksi tiba-tiba menyerempet bagian kiri depan sebuah sedan mewah Mercedes Maybach 62 di suatu wilayah di New York, AS. Seperti dikabarkan, jelang akhir pekan lalu, lecet dengan baret rata hingga menyinggung sedikit bagian lampu itu membuat bagian sepatbor bak bergelombang.

Tentu tak lucu kalau kita membandingkannya dengan akal-akalan untuk memperbaikinya ke sebuah bengkel semacam "ketok magic". Bahkan, bengkel umum pun tak masuk hitungan.

Tidak dijelaskan bagaimana kasus tabrakan ringan ini akhirnya diselesaikan. Namun, sebuah dealer bernama Ellis yang bertempat di Manhattan menerima bocoran info dari sopir Maybach tersebut bahwa perbaikan cukup memakan waktu karena perlu mendatangkan suku cadang dari Jerman dan pencocokan cat.

Berapa total biayanya? Ia menyebut angka 24.000 dollar AS atau setara Rp 203 juta. Ya kira-kira seharga satu Honda Jazz. (Dimas)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau