JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah meluncurkan deretan bus baru, PO Naikilah Perusahaan Minang (NPM) kembali mengumumkan bila kini punya rute anyar.
Rute baru bus AKAP milik perusahaan asal Sumatera Barat itu kini melayani Padang-Dumai, Riau atau sebaliknya. Rute baru ini menggunakan layanan bus Sutan Class yang terkenal sebagai bus premium.
Berdasarkan informasi dari Instagram @bus_npm, untuk bus dari arah Padang berangkat secara perdana pada 15 November 2024. Sementara bus dari arah arah Dumai melakukan perjalanan perdana pada 16 November 2024.
"Betul, pakai bus baru yang kemarin diluncurkan. Harga tiketnya Rp 225.000 untuk setiap penumpang. Saat ini tiketnya sudah bisa dipesan lewat agen perwakilan resmi PO NPM atau secara online lewat aplikasi atau platfom pemesanan tiket online," kata agen tiket bus PO NPM kepada Kompas.com, Kamis (7/11/2024).
Total bangku penumpang bus ini ada ada 30 seat dengan konfigurasi 2-2. Setiap kursi punya sandaran kaki, casan, bantal dan selimut. Bus ini juga dilengkapi dengan TV, toilet dan ruang khusus merokok.
Adapun perjalanan dari Padang ke Dumai atau sebaliknya menggunakan bus diprediksi memakan waktu kisaran 13 jam di jalan.
https://otomotif.kompas.com/read/2024/11/07/114200015/bus-akap-po-npm-bakal-layani-rute-padang-dumai