JAKARTA, KOMPAS.com – Sepeda motor listrik Polytron Fox 500 hadir dengan performa yang lebih bertenaga dibandingkan Fox R ataupun Fox S.
Berdasarkan spesifikasi di atas kertas, Fox 500 mengusung motor listrik bertenaga 5.000 Watt, yang diklaim setara dengan motor berkapasitas 250 cc.
Peak performance atau kinerja puncak motor listrik Fox 500 berada di angka 14.700 watt atau setara 19,7 Tk. Adapun untuk keluaran torsi belum diungkap oleh Polytron.
Dengan spesifikasi tersebut, motor listrik ini sanggup mencapai kecepatan maksimal 130 Kpj. Sementara akselerasi 0-100 meter dalam hitungan 7,46 detik.
Bicara soal baterai, Fox 500 memiliki baterai berkapasitas 3,89 kWh (72V 54Ah) dengan klaim jarak tempuh mencapai 130 Km (kecepatan rata-rata 40 Kpj).
Kemudian, Fox 500 juga memiliki fitur rem regenerative dengan tiga tingkatan atau 3 Level Energy Recovery, yang meningkatkan efisiensi dengan memulihkan energi saat deselerasi dan pengereman.
Motor listrik ini juga punya tiga mode berkendara, yaitu Eco, Drive, dan Sport yang memberikan fleksibilitas sesuai kebutuhan pengguna.
Perihal fiturnya, Fox-500 juga dilengkapi dengan Smart Key System dan lampu LED serta DRL. Di samping itu, terdapat fitur cruise control yang beroperasi pada rentang kecepatan 5-80 Kpj.
Sedangkan kaki-kaki pakai suspensi teleskopik di depan dan mono shock di belakang. Ban pakai ukuran 110/70 R14 di depan dan 140/60 R14 di belakang.
https://otomotif.kompas.com/read/2024/09/18/182100315/spesifikasi-polytron-fox-500-ada-cruise-control-jarak-tempuh-tembus-130-km