Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Spesifikasi Hyundai Venue yang Siap Ramaikan Segmen SUV Murah

JAKARTA, KOMPAS.com - Hyundai Venue kabarnya akan meramaikan juga segmen SUV murah. Jika dilihat spesifikasinya, Venue punya cukup modal untuk melawan rival-rival di kelas tersebut.

Venue dikabarkan akan meluncur juga di Indonesia. Belum lama ini, diketahui Nilai Jual Kendaraan Bermotor (NJKB) mobil tersebut sudah terdaftar di Samsat DKI Jakarta.

Jika diperhatikan desain eksteriornya, Venue memiliki sedikit kemiripan dengan Creta. Hyundai menyebut bagian grille-nya dengan parametric shield.

Dimensinya cukup ringkas, dengan panjang 3.995 mm, lebar 1.770 mm, tinggi 1.617 mm, dan jarak sumbu roda 2.500 mm. Dimensinya sedikit lebih kecil dari Toyota Raize atau Daihatsu Rocky.

Bagian belakangnya menggunakan lampu rem model piksel, seperti pada Ioniq 5 atau Ioniq 6. Bagian tengahnya terdapat lampu horizontal yang menghubungkan lampu kanan dan kiri. Lalu, bagian atas dihiasi dengan spoiler dan bagian bumper juga terdapat skid plate.

Masuk ke bagian interior, Venue dibekali dengan head unit layar sentuh berukuran 8 inci. Head unit ini sudah bisa terkoneksi dengan Apple CarPlay atau Android Auto. Untuk memanjakan telinga pengendara dan penumpang, terdapat speaker Bose.

Lalu, Hyundai juga sudah membekalinya dengan teknologi Hyundai Bluelink. Sehingga, mobil ini bisa terkoneksi dengan smartphone dan dikendalikan dari jarak jauh beberapa fiturnya. Hyundai juga melengkapi fiturnya dengan Google Voice Assistant.

Interiornya dihiasi dengan sunroof, sehingga terkesan lebih lapang ketika sekatnya dibuka. Kemudian, saat malam tiba, akan terlihat ambient light pada interiornya. Untuk kapasitasnya, Venue dapat memuat lima penumpang.

Mengenai fitur keselamatan, mobil ini dilengkapi dengan 6 airbag, hill hold assist, sensor parkir belakang, sistem manajemen stabilitas kendaraan, kontrol stabilitas elektronik, sistem pemantauan tekanan ban, dudukan kursi anak Isofix, distribusi gaya rem elektronik (EBD) dan sistem pengereman anti penguncian (ABS).

Pada dapur pacunya, Venue dibekali dengan tiga pilihan mesin, bensin non-turbo, bensin turbo, dan diesel non-turbo. Untuk mesin bensin non-turbo, memiliki kapasitas 1.2 L Mpi dengan transmisi manual 5-percepatan. Tenaganya 81,8 Tk dan torsi 113,8 Nm.

Sedangkan mesin diesel non-turbo, memiliki kapasitas 1.5 L CRDi VGT dengan transmisi manual 6-percepatan. Tenaganya 114,4 Tk dan torsi 250 Nm. Lalu, untuk mesin bensin turbo, kapasitasnya 1.0 L GDi dengan transmisi manual 6-percepatan atau DCT 7-percepatan. Tenaganya bisa mencapai 118,3 Tk dan torsi 172 Nm.

Soal harga, kemungkinan akan bersaing juga dengan kompetitor sekelasnya, yakni di kisaran Rp 200 jutaan hingga Rp 300 jutaan.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/08/28/174100615/spesifikasi-hyundai-venue-yang-siap-ramaikan-segmen-suv-murah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke