Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Modal Serena e-Power Bisa Kantongi Ratusan SPK di GIIAS 2024

JAKARTA, KOMPAS.com - All New Nissan Serena e-Power meluncur pertama kalinya di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024. Dengan segala kelebihannya, MPV hybrid ini langsung mendapatkan ratusan Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) selama pameran berlangsung.

Selama 11 hari penyelenggaraan GIIAS 2024, penerimaan konsumen terhadap All-New Nissan Serena e-POWER cukup tinggi dengan SPK mencapai 728 unit. Terbukti nama besar Serena sebagai model MPV legendaris masih melekat di hati masyarakat Indonesia.

Presiden Direktur PT NMDI Evensius Go, mengatakan, dengan total SPK 728 unit untuk The All-New Nissan Serena e-Power menjadi milestone bagi Nissan Indonesia untuk kembali menjadi favorit masyarakat.

"Kami juga berterima kasih atas kepercayaan konsumen terhadap produk-produk Nissan khususnya The All-New Serena e-Power yang memang dirancang untuk keluarga Indonesia," kata Evensius, dalam keterangan resminya, Kamis (1/8/2024).

Nissan membanderol Serena e-Power dengan harga mulai Rp 635 juta (OTR Jakarta) hingga Rp 639,5 juta (OTR Jakarta). Mobil keluarga ini dibekali teknologi hybrid yang membuatnya lebih irit konsumsi BBM dan tentunya lebih ramah lingkungan.

Untuk diketahui, Serena sudah hadir di Indonesia sejak 1995. Mobil ini sudah lekat dengan konsumen di Indonesia sebagai mobil keluarga. Untuk itu, Nissan menghadirkan inovasi terbarunya melaui konsep Big, Easy, dan Fun.

Konsep Big direalisasikan dengan menawarkan dimensi kabin yang luas dan seating arrangement yang fleksibel. Sehingga, pengemudi dan penumpang dapat menikmati setiap perjalanan bersama keluarga dengan nyaman dan menyenangkan.

Konsep Easy diwakili oleh sederet fitur-fitur yang memudahkan penumpang untuk menikmati perjalanan mereka, seperti dual back door dan touchless sliding door yang memudahkan saat memasukkan dan mengeluarkan barang bawaan ke dalam mobil.

Konsep Fun mewakili fitur yang menyenangkan saat melakukan perjalanan bersama keluarga. Serena e-Power didukung oleh fitur Nissan Connect yang memungkinkan penumpang tetap terkoneksi dengan Apple CarPlay atau Android Auto.

Teknologi e-Power generasi kedua yang diusung mengandalkan mesin bensin berkode HR14 berkapasitas 1.4 L yang berfungsi sebagai pengisi daya baterai untuk menyuplai energi ke motor listrik yang menggerakkan roda depannya. Tenaganya mencapai 163 PS dengan torsi 315 Nm.

Serena e-Power juga menggunakan teknologi Nissan Intelligent Driving dengan penggunaan e-Pedal yang memungkinkan pengemudi memulai berkendara, akselerasi, deselerasi, dan berhenti menggunakan hanya satu pedal dengan menambah atau mengurangi tekanan pada pedal gas.

Selain sejumlah keunggulan tersebut, NMDI juga menawarkan program spesial berupa free maintenance service selama 4 tahun atau 50.000 km, vehicle warranty selama 5 tahun atau 150.000 km, serta battery lithium-ion dan e-Power component warranty selama 7 tahun atau 150.000 km.

Terakhir, fitur canggih yang disematkan pada Serena e-Power adalah ProPILOT Assist. Memanfaatkan kamera dan sensor radar, fitur ini mendeteksi marka jalur dan kendaraan di sekitar, memungkinkan kemudi, akselerasi, dan pengereman otomatis untuk meringankan beban kerja pengemudi. Fitur ini memberikan bantuan yang intuitif dan aman kepada pengemudi selama perjalanan.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/08/01/190110415/modal-serena-e-power-bisa-kantongi-ratusan-spk-di-giias-2024

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke