TANGERANG, KOMPAS.com - GWM Tank 300 HEV menjadi salah satu produk terbaru GWM Indonesia yang mejeng di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024. SUV hybrid listrik ini memiliki keunggulan dengan kemampuan off-road, yakni mampu melintasi kedalaman air hingga 700 mm.
GWM Tank 300 HEV didesain untuk menghadapi medan berat. SUV ini dilengkapi dengan ground clearance setinggi 224 mm, approach angle 33 derajat, dan departure angle 34 derajat, yang memungkinkan mobil ini untuk menavigasi medan tidak rata.
Mobil ini ditenagai oleh kombinasi mesin bensin dan motor listrik sehingga memberikan keseimbangan antara tenaga dan efisiensi bahan bakar.
Sistem penggerak empat roda permanen, memastikan kendaraan ini siap untuk berbagai kondisi jalan, sementara sistem pengereman regeneratif membantu mengoptimalkan efisiensi energi selama perjalanan.
Tank 300 HEV juga dilengkapi dengan teknologi canggih dengan layar interaktif ganda, sistem audio premium, dan berbagai fitur keselamatan seperti Adaptive Cruise Control, Lane Keeping Assistance, dan Blind-Spot Monitoring.
Fitur 'Tank Turn' memudahkan mobil berbelok di tempat sempit, menambah kemampuan manuvernya di medan off-road.
Interior Tank 300 HEV terdapat kursi kulit dan berbagai pilihan warna. Mobil ini juga memiliki sistem ventilasi dan suspensi untuk kenyamanan di medan off-road.
Kapasitas bagasinya mulai dari 400 liter hingga 1.635 liter dengan kursi belakang terlipat. GWM Tank 300 HEV dijual dengan estimasi harga Rp 833,8 juta OTR.
https://otomotif.kompas.com/read/2024/07/20/195100415/gwm-tank-300-hev-mampu-berenang-sampai-kedalaman-700-mm