Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dijual Rp 400 Jutaan, Ini Spesifikasi Aion Y Plus di Indonesia

JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah beberapa kali ramai dibincangkan, GAC Aion Indonesia akhirnya secara resmi meluncurkan Aion Y Plus sebagai model pembuka dalam berbisnis di Tanah Air pada Rabu (19/6/2024) malam.

Chief Executive Officer GAC Aion Indonesia Andry Ciu menjelaskan alasan pihaknya menghadirkan crossover terkait karena mobil dianggap cocok dengan masyarakat di Indonesia.

"Selain membawa tenaga dan performa memadai, Aion Y Plus menyediakan ruang yang cukup untuk memenuhi dan memfasilitas beragam kebutuhan masyarakat," ujar dia dalam seremoni peluncurannya.

Dihargai mulai Rp 415 juta, mobil dihadirkan dalam dua varian yakni Exlusive dengan jarak tempuh 410 kilometer dan tipe Premium yang punya jarak tempuh 490 kilometer dalam sekali pengisian daya.

"Keduanya hanya berbeda pada kapasitas baterai yang pada akhirnya terdapat beda di jarak tempuh mobil. Selebihnya, sama," ucap dia.

Secara rinci, Aion Y Plus memiliki panjang 4.535 mm, lebar 1.870 mm, tinggi 1.650 mm, dan jarak sumbu roda 2.750 mm. Ukuran ini memberikan kabin yang luas dan nyaman bagi lima penumpang. 

Dapur pacunya, mobil menggunakan motor listrik dengan tenaga maksimal 150 dk dan torsi 225 Nm. Baterai Magazine Battery 2.0 pada tipe Exclusive memiliki kapasitas 50,66 kWh sedangkan tipe Premium memiliki kapasitas 63,2 kWh.

Beragam fitur disematkan pada mobil listrik asal China ini, guna mendukung pengalaman berkendara. Salah satunya, ambient lamp yang menawarkan 32 warna bisa dipilih.

Selain itu, mobil juga mendapatkan dukungan kamera 360 derajat untuk memudahkan pengemudi memarkir mobil. Mobil ini juga dilengkapi dengan panoramic sunroof, memberikan kesan lebih mewah.

Aion Y Plus juga memiliki Level 2 Activation and Level 2 Intellegent Driving, LCBM Full Interactive System, Intelligent Voice Control, serta i-Pedal.

Teknologi Advanced Driver Assistance System alias ADAS milik GAC Aion Y Plus dibantu oleh Adaptive Cruise Control with Stop and Go, Traffic Jam Assist, Front Collision Warning, Automatic Emergency Brake, Lane Departure Warning, Lane Keeping Assist.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/06/20/133349615/dijual-rp-400-jutaan-ini-spesifikasi-aion-y-plus-di-indonesia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke